Merasa Belum Sempurna untuk jadi Ibu dan Mengasuh Anak? Begini Cara Menghilangkan Pikiran-pikiran Negatif Selama Kehamilan

By Kintan Nabila, Sabtu, 5 Maret 2022 | 18:25 WIB
Cara menghilangkan fikiran negatif saat hamil (Pexels Amina Filkins)

Nakita.id - Bagi calon ibu baru, mungkin ada rasa khawatir apakah kita sudah sempurna untuk mengasuh anak.

Kekhawatiran tersebut akhirnya berubah menjadi pikiran-pikiran negatif yang menghantui selama kehamilan.

Kalau sudah begini, kesehatan mental calon ibu bisa terganggu.

Nah, Moms bagaimana ya caranya untuk membuang jauh-jauh pikiran negatif tersebut?

Erika Kamaria Yamin, M.Psi., Psikolog, CHt®️, Psikolog Pendidikan di ideplus.id dan tabytime.id memberikan tips supaya Moms terhindar dari pikiran negatif selama kehamilan.

"Kalau hanya menunggu dan mengejar kesempurnaan, kita enggak akan pernah siap untuk menjadi seorang ibu," katanya dalam wawancara bersama Nakita.id, Jumat (4/3/2022).

Oleh karenanya, Erika menyarankan supaya Moms mengatur ekspektasi untuk memperkirakan apa yang akan terjadi nanti setelah melahirkan.

"Jadi memang kita perlu set ekspektasi dulu, mungkin saat ini masih ada kondisi-kondisi yang belum ideal misalnya saya masih bingung nanti bagaimana," katanya.

Nah, jangan biarkan kebingungan tersebut membuat kita cemas dan dikuasai pikiran negatif.

Baca Juga: Penting untuk Diperhatikan Demi Perkembangan Janin yang Sehat, Begini Cara Menjaga Kesehatan Mental Ibu Hamil

Erika menyebutkan biasanya kondisi ini dialami calon ibu yang baru pertama kali punya anak.

Sebab, mereka belum punya pengalaman mengasuh dan membesarkan anak.