Mengalami Ciri-ciri Hamil Perut Kembung? Begini Cara Mengatasinya Agar Tak Ganggu Aktivitas

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 7 Maret 2022 | 11:30 WIB
Ciri-ciri hamil muda perut kembung, begini cara mengatasinya (Freepik.com)

Nakita.id - Ciri-ciri hamil muncul karena adanya perubahan hormon tubuh selama kehamilan.

Jadi wajar apabila di awal kehamilan Moms mengalami gejala seperti gangguan kesehatan.

Sebut saja mual, muntah, perut kembung, peningkatan suhu tubuh hingga berkurangnya nafsu makan.

Salah satu yang kerap dialami ibu hamil adalah masalah perut kembung.

Ini membuat perut terasa seperti dipenuhi gas dan menimbulkan rasa tidak nyaman.

Jika dibiarkan saja, tentunya ini akan mengganggu aktivitas sehari-hari.

Mengutip dari What to Expect, perut kembung pertama kali muncul sekitar minggu ke-11 dan kemungkinan berlangsung sepanjang kehamilan hingga hari melahirkan.

Hal itu bisa terjadi karena adanya hormon progesteron.

Disebutkan progesteron sangat penting untuk menjaga kehamilan yang sehat (bagaimanapun juga, itu adalah hormon pro-kehamilan), itu juga memicu gejala seperti kembung, bersendawa, dan buang gas.

Baca Juga: Jangan Pernah Sepelekan Gejala Ini, Bisa Jadi Ciri-ciri Hamil Diabetes Gestasional

Mengapa? Progesteron menyebabkan jaringan otot polos di tubuh (termasuk saluran pencernaan) menjadi rileks.

Ini memperlambat pencernaan, memberi nutrisi dari makanan yang Moms makan lebih banyak waktu untuk memasuki aliran darah dan mencapai janin.