Tidak Mungkin Khasiat Daun Bidara untuk Kesehatan Saja! Ahli Temukan Manfaatnya untuk Kecantikan, Mulai dari Ujung Rambut hingga Kaki

By Aullia Rachma Puteri, Minggu, 13 Maret 2022 | 18:29 WIB
Khasiat daun bidara untuk kesehatan saja? Berikut sederet manfaat daun bidara untuk kecantikan (Pixabay.com)

Nakita.id - Tidak mungkin khasiat daun bidara untuk kesehatan saja, karena daun yang sering dikaitkan dengan hal mistis ini juga bermanfaat untuk kecantika juga.

Bidara atau biasa disebut Chinese apple, Indian plum, atau jujube adalah tanaman herbal dengan beragam khasiat kesehatan.

Hampir semua bagian bidara termasuk daunnya dapat dijadikan sebagai obat.

Tapi sayangnya, masih banyak orang yang tak tahu akan manfaat daun bidara.

Karena hingga saat ini, orang-orang masih percaya kalau daun bidara merupakan salah satu tanaman mistis pengusir sihir.

Jadi, orang-orang pasti tidak mau menyentuhnya.

Padahal, pemahaman seperti itu salah besar. Nyatanya, ada penelitian mengenai khasiat daun bidara untuk kesehatan, juga kecantikan.

Mengutip dari Tribunnews, inilah manfaat daun bidara untuk kecantikan.

Mengatasi Jerawat

Baca Juga: Khasiat Daun Bidara untuk Kesehatan Bukan Kaleng-kaleng, Bisa Menyembuhkan Penyakit Mematikan Jantung Sampai Diabetes, Ini Buktinya

Manfaat daun bidara untuk kecantikan salah satunya adalah mengatasi masalah kesehatan kulit seperti jerawat.

Daun bidara bisa dibuat masker.

Kandungan dalam daun bidara dapat membantu meremajakan kulit dan melindungi dari sinar UV.

Menghilangkan bakteri

Kandungan dalam daun bidara salah satunya antibakteri dan antiseptik.

Hal ini yang menjadi manfaat mujarabnya membersihkan tubuh secara maksimal.

Selain itu, dengan alasan itu pula daun bidara kerap dijadikan sebagai bahan utama sabun.

Adapun daun bidara juga sekaligus mengatasi bakteri di daerah kewanitaan.

Bukan cuma daun sirih, daun bidara pun mampu mengatasi masalah keputihan yang dialami wanita.

Baca Juga: Satu Indonesia Pasti Kaget, Ternyata Begini Fakta Sebenarnya Soal Daun Bidara yang Sering Disebut Sebagai Tanaman Penangkal Sihir

Merawat Rambut

Penggunaan daun bidara yang diguyurkan ke kepala ternyata berkhasiat merawat rambut.

Daun bidara dijadikan air rebusan sebagai hair tonic.

Rambut menjadi lebih kuat dan mencegah dari kerusakan dan rambut rontok.

Menurunkan berat badan

Terakhir ada khasiat daun bidara untuk kesehatan lagi nih Moms. Yaitu, menurunkan berat badan.

Mengonsumsi daun bidara secara rutin ternyata juga dikalim dapat membantu menurunkan berat badan.

Hal itu karena senyawa dalam air daun bidara memberikan rasa kenyang lebih lama.

Selain itu, kandungannya membantu pembakaran lemak.

Baca Juga: Tumbuh Liar, Ternyata Riset Mengungkap Daun Kelor ini Bisa Membantu Mengatasi Diabetes!