Tak Seharmonis yang Dibayangkan, Rizky Billar Mendadak Cemburu Hingga Sebut Lesty Kejora Tak Sesayang Dulu Pada Dirinya Karena Sosok Ini

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 20 Maret 2022 | 15:00 WIB
Lesty Kejora dan Rizky Billar. (Instagram/ @lestykejora)

Nakita.id - Kehidupan rumah tangga Lesty Kejora dan Rizky Billar memang tak henti-henti menjadi sorotan banyak orang.

Bagaimana tidak? Baik Lesty, dan Billar sama-sama memiliki banyak penggemar.

Tak heran bila penggemarnya selalu memperhatikan kehidupan rumah tangga Lesty dan Billar.

Meskipun perjalanan rumah tangga Lesty dan Billar tak semudah yang dibayangkan.

Ditambah lagi kini Billar dan Lesty tengah menjalani peran baru sebagai orangtua.

Bahkan anak Lesty yang baru lahir saja sempat dihina oleh banyak orang.

Meski begitu, keduanya seolah mampu menunjukkan bahwa rumah tangganya tetap harmonis.

Bahkan Lesty dan Billar semakin tampil mesra meski sudah memiliki anak.

Billar dan Lesty seolah tak peduli dengan omongan orang, keduanya lebih milih untuk fokus membina rumah tangganya supaya terus bahagia.

Baca Juga: Jadi Incaran Polisi Gegara Terima Amplop Tebal dari Doni Salmanan, Lesty Kejora Curhat Galau di Instagram, 'Ada Batu Besar yang Menghadang'

Namun, di balik kebahagiaan dan kerharmonisan rumah tangganya tersebut, Billar mendadak ungkap kecemburuannya.

Billar justru cemburu dengan putranya sendiri yakni Muhammad Leslar Al-Fatih Billar atau akrab disapa Baby L.

Secara terang-terangan Billar mengatakan, bahwa Lesty lebih menyayangi anaknya dibandingkan ia.

Aksi Rizky Billar saat cemburu.

"Kakak pun tetap merasa beruntung punya kamu, walaupun sekarang lebih sayang sama Abang L dibandingkan sama Kakak," ungkap Billar melansir dari kanal Youtube Leslar Entertaiment.

"Enggak dong," jawab Lesty.

Billar juga mempermasalahkan aksi Lesty yang mengganti walpaper handphonenya dengan foto L.

"Buktinya walpappernya udah ganti sekarang si L," sambung Billar.

Lesty pun awalnya membantah, dan mengatakan bahwa di HP satu lagi tidak dipasang foto anaknya. "Kan di HP satu lagi enggak," kata Lesty sambil membuka HP keduanya.

Baca Juga: Saking Lelahnya Sang Buah Hati Dihujat, Lesty Kejora Sampai Nekat Lakukan Hal Ini Hingga Buat Banyak Orang Bersedih

Saat dibuka, ternyata walpaper HP kedua Lesty juga sang putra dan membuat ia merasa begitu malu dengan Billar. "Tuh apa walpapernya? Hahahaha langsung ketahuan," kata Billar.

Bukan hanya walpaper, foto profil WA Lesty pun sudah diganti dengan wajah putranya.

"Guys jadi dia itu udah enggak pakai walpapper kita lagi, dia udah pakai L semua, foto profil WA segala macam," kata Billar kesal.

Billar pun mengatakan, bahwa dirinya sudah tidak mau tahu lagi penjelasan Lesty.

"Udah pokoknya aku enggak mau tahu udah," tutup Billar kesal.

Lesty sendiri baru pertama kali menjadi ibu, dan melahirkan L pun penuh perjuangan.

Sehingga tak heran bila dirinya begitu menyayangi sang buah hati.

Namun, selain fokus mengurus sang buah hati, Lesty juga berusaha menjadi istri yang baik untuk Billar.

Baca Juga: Baru Juga Melahirkan, Lesty Kejora Nekat Berpenampilan Seperti Ini Hingga Berujung Banjir Hujatan dan Disebut Tua