Tak Banyak yang Tahu Khasiat Rahasia Kayu Manis Untuk Tanaman, Wajib Dipraktekkin Supaya Tanaman Makin Subur

By Kirana Riyantika, Minggu, 20 Maret 2022 | 19:15 WIB
Manfaat kayu manis untuk tanaman (Pexels.com/Mareefe)

1. Menangkal semut

Semut menjadi salah satu gangguan yang ada di rumah.

Semut juga tidak baik untuk tanaman yang kita rawat di dalam rumah, lo. Karena semut akan memakan daun dan merusak kesehatan tanaman. Ternyata, semut tidak suka dengan aroma kayu manis.

Aroma yang sangat kuat ini membuat semut-semut menjadi bingung dan kehilangan arah.

Dengan demikian, mereka tidak dapat menyebabkan banyak kerusakan.

2. Menghilangkan jamur

Terkadang, tanaman yang ada di rumah tidak luput dari jamur.

Baca Juga: Bertahun-tahun Minum Obat Gak Ada Hasil, Tahunya Cuma dengan Menambahkan Bumbu Dapur Ini ke Makanan Sudah Ampuh Mengatasi Diabetes yang Menyiksa

Inilah faktor lain yang mengganggu pertumbuhan normal tanaman.

Untuk mengatasinya, salah satu cara mudahnya adalah menggunakan kayu manis.

Coba menggiling kayu manis menjadi bubuk.

Setelah selesai, taburkan sebagian di daerah di mana jamur hadir.