Nakita.id - Setelah melakukan aktivitas yang padat di pagi hari, tentunya kita akan merasa lapar ketika datangnya waktu siang.
Saat merasa lapar tentunya Moms akan mengalami penurunan fokus untuk melanjutkan aktivitas di siang hari.
Oleh karena itu, untuk membantu mengembalikan stamina tubuh, Moms butuh makan siang di waktu jeda melakukan aktivitas.
Umumnya, saat makan siang Moms akan mengonsumsi makanan berat dan dalam jumlah porsi yang banyak.
BACA JUGA: Meski Sedang Tren, Ekstensi Bulu Mata Bisa Punya Dampak Mengerikan
Tetapi setelah makan siang, yang sering sekali terjadi adalah bukannya menambah stamina tubuh, malah menjadi ngantuk.
Kira-kira kenapa bisa begitu ya, Moms?
Kondisi tersebut disebabkan karena kebiasaan manusia selalu tidur siang dan tubuh memiliki siklus 12 jam untuk bangun dan tidur.
Selain itu, adanya kerja saraf parasimpatis dalam mencerna makanan yang membuat tubuh menjadi rileks.
BACA JUGA: Moms Ingin Sukses Diet? Perbanyaklah Konsumsi Makanan Berprotein