Seluruh Ibu Rumah Tangga Pasti Kecewa Berat! Jangan Sekali-kali Memasukan Kacang Utuh ke Dalam Blender, Jika Tidak Mau Tanggung Akibatnya

By Syifa Amalia, Senin, 28 Maret 2022 | 18:14 WIB
Bahan makanan yang tidak boleh diblender (Freepik.com)

Nakita.id – Sebagai koki rumahan, Moms tentu sangat terbantu oleh kehadiran blender.

Alat elektronik ini bisa dibilang alat yang multitalenta karena bisa menghaluskan bumbu dan makanan apa saja.

Mungkin karena hal itulah, blender selalu jadi andalan untuk segala macam kondisi.

Namun, ingat seperti mesin lainnya blender juga memiliki batasan lo, Moms.

Hanya karena alat ini bisa menghancurkan apa saja dan awet selama bertahun-tahun, bukan berarti semua bahan makanan bisa ikut diblender.

Beberapa makanan yang dipaksakan diblender justru dapat mengubah kualitas bahan.

Atau, minimal membuat pilau pisau blender jadi tumpul atau wadah yang rusak.

Makanan yang berubah kualitasnya itu tentu bisa mengurangi gizi yang bisa diserap oleh tubuh.

Apa saja ya kira-kira?

Baca Juga: Cara Sederhana Hilangkan Bau Tidak Sedap Pada Blender, Dijamin Bisa Hilang Dalam Sekejap

Melansir dari beberapa sumber, bahan-bahan makanan ini sebaiknya jangan pernah dimasukan ke dalam blender.

Sayuran Mentah Berserat Tinggi atau Berdaun Hijau

Sayuran, seperti seledri dan brokoli, cenderung menjadi serat dalam blender jika masih mentah.

Selain itu, sayuran dengan tinggi serat rawan berubah tekstur dan warna saat di blender. Sayuran hijau akan berubah menjadi kecoklatan ketika bersentuhan dengan pisau blender yang panas.

Makanan berserat tinggi lainnya yang tidak cocok di blender adalah kembang kol.

Untuk mencegahnya, Moms bisa menghindarinya dengan merendam sayuran berdaun hijau terlebih dahulu dengan air es.

Kentang

Mengutip dari Reader’s Digest, Chris Nirschel dan  CEO NY Catering Service, mengatakan kentang atau sayuran bertepung lainnya saat diblender akan mereka akan menciptakan rasa tidak enak di mulut.

Pisau dan kecepatan bleder akan menyebabkan kentang melepaskan terlalu banyak pati.

Baca Juga: Baru Dikasih Tahu Caranya Sama Tetangga Sebelah Rumah, Mengupas Kentang Tanpa Alat Pengupas Ternyata Cuma Perlu Pakai 2 Trik Ini

Kacang Utuh

Meskipun kacang bisa saja dihaluskan dengan blender namun, hal ini akan membuat bilah blender jadi tumpul.

Selain itu, kacang-kacangan juga rawan menjadi lembut dan terlalu lengket sehingga memicu mengeluarkan terlalu banyak blender.

Nah, residu minyak inilah yang menimbulkan masalah. Untuk itu, sebaiknya rendam terlebi dahulu sebelum dihaluskan.

Rempah-rempah dan biji kopi

Biji kopi yang dihaluskan dengan blender akan menghasilkan butiran yang rusak dan mengacaukan rasa kopi.

Begitu halnya rempah-rempah seperti jahe. Ini akan membuatnya semakin berserat dan tekstur yang berantakan.

Bahan-bahan lainnya seperti buah-buahan kering, tulang hingga es batu juga tidak boleh dimasukan ke dalam blender karena bisa membuat bilah blender menjadi tumpul atau wadah rusak.

Lupa apa saja bahan makanan yang sebaiknya tidak diblender secara utuh? Cek halaman 2. (*)

Baca Juga: Jangan Sering-sering Makan Kacang Tanah! Efek Sampingnya Mengerikan Banget, Segera Hindari Kalau Masih Sayang Sama Nyawa