Jangan Sampai Telat Tahu dan Mengganggu Kesehatan, Ketahui Ciri-ciri Mata Lelah serta Cara Mengatasinya Secara Alami

By Poetri Hanzani, Selasa, 29 Maret 2022 | 11:40 WIB
Cara mengatasi mata lelah secara alami (pexels/Lisa Fotios)

Nakita.id - Ada banyak faktor yang bisa membuat mata terasa lelah.

Mata lelah tentu saja tak boleh kita abaikan begitu saja.

Untuk itu, penting mengetahui ciri-ciri mata lelah dan cara mengatasinya secara alami.

Ciri-ciri mata lelah

Dilansir dari laman resmi Kementerian Kesehatan, ada beberapa ciri-ciri mata lelah yang biasanya muncul, antara lain:

- Mata terasa sakit, pedih, atau gatal

- Mata berair atau terasa sangat kering

- Pandangan kabur atau berbayang

- Mata jadi lebih sensitif terhadap cahaya

Baca Juga: Perkembangan Penglihatan Anak Usia Dini yang Harus Moms Ketahui, Apa Saja yang Harus Dilakukan Agar Mata Anak Selalu Sehat?

Selain di mata, gejala mata lelah juga kerap menjalar ke bagian tubuh lain.

Misalkan bahu dan leher tegang, punggung sakit atau tidak nyaman, dan sakit kepala.