Waspada Bagi yang Alami Kesedihan Hingga Kemarahan Ekstrem, Rentan Terkena Sindrom Patah Hati yang Mirip Serangan Jantung

By Kirana Riyantika, Jumat, 1 April 2022 | 17:34 WIB
Kebiasaan yang harus dihentikan untuk mengurangi risiko penyakit jantung (Freepik)

Hal tersebut bisa menyebabkan perubahan bentuk (seperti perangkap gurita) yang menyebabkan penurunan sementara suplai darah ke jantung.

Beberapa hal yang bisa menyebabkan sindrom patah hati diantaranya:

- Stabilitas keuangan atau stres emosional terkait pekerjaan

- Kematian orang yang dicintai

- Kekerasan dalam rumah tangga, perceraian, argumen atau kecelakaan

- Kejutan tiba-tiba menang lotre atau berbicara di depan umum.

Moms perlu mengetahui gejala sindrom patah hati.

Baca Juga: Luar Biasa! Ini 3 Manfaat Tummy Time untuk Bayi, Termasuk Mencegah Sindrom Kepala Datar

Mengetahui gejalanya sedini mungkin membuat Moms bisa segera tanggap untuk memeriksakan ke rumah sakit, diantaranya:

- Nyeri dada tanpa riwayat penyakit jantung

- Peningkatan ringan pada enzim jantung

- Elevasi segmen ST pada sadapan prekordial atau tanda-tanda iskemia miokard seperti detak jantung yang cepat