Tidur Jadi Berantakan di Bulan Ramadan? Lakukan Pola Hidup Seperti Ini Supaya Badan Selalu Bugar

By Kirana Riyantika, Kamis, 7 April 2022 | 07:59 WIB
Begini cara mengatasi susah tidur saat puasa (Pexels.com/Ivan Oboleninov)

Nakita.id - Semua umat Islam di seluruh dunia diwajibkan menjalani ibadah puasa.

Puasa dikenal bisa memberikan dampak baik untuk tubuh.

Puasa diyakini dapat mengontrol kadar gula darah yang bisa sangat berguna bagi Moms yang berisiko diabetes.

Namun, saat berpuasa, ternyata tidur menjadi berantakan, waktu istirahatpun terasa kurang.

Dilansir dari Kompas, Dr Ranj Singh, dokter di Inggris, mengatakan, tidur sama pentingnya dengan makan dan berolahraga selama berpuasa.

"Tidur malam yang nyenyak dapat mengontrol rasa lapar kita ketika berpuasa," terang pria yang juga presenter ini, dikutip dari BBC.

Selain itu, kurang tidur menyebabkan sakit kepala, mood swing, gangguan fungsi kognitif, kenaikan berat badan, serta menyebabkan telat sahur. Cleveland Clinic Abu Dhabi menyebutkan, ada setidaknya lima cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kualitas tidur kita selama Ramadan.

1. Usahakan tidur dengan durasi normal

Usahakan untuk tidur mendekati durasi yang ideal yakni sebayak delapan jam per hari.

Baca Juga: Ibu Hamil Boleh Berpuasa, Tapi Ada Aturan Makan Saat Sahur dan Berbuka Agar Tak Sebabkan Hal Buruk Pada Kesehatan Moms

Jika sulit diwujudkan, Moms bisa membaginya dalam dua bagian.

Pertama, tidur selama setidaknya empat jam usai salat tarawih hingga menjelang waktu sahur.