Masyarakat di Indonesia Sudah Bisa Lega, Ini Cara Cek Penerima BLT Minyak Goreng Rp300.000 yang Akan Segera Cair

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 13 April 2022 | 17:00 WIB
Cara cek penerima BLT minyak goreng (KOMPAS)

"Jadi yang bersangkutan bisa mengusulkan kalau kedapatan exclusion error (layak tapi tidak menerima bantuan) dan menyanggah kalau menemukan indikasi inclusion error (tidak layak tapi menerima bantuan)," katanya.

Dukungan teknologi tidak hanya dengan menyiapkan Aplikasi Cek Bansos, pihaknya juga menimbang kelayakan penerima bantuan dengan teknologi Geo-Tagging data spasial dari citra satelit.

Teknologi ini memungkinkan diperoleh gambar tampak depan dari rumah penerima bantuan.

"Bila diketahui luas rumah hingga 100 meter persegi maka mereka masuk kelompok keluarga mampu," kata Harry.

Harry juga mempersilahkan masyarakat menggunakan kanal pengaduan berbasis digital yang sudah disiapkan pemerintah seperti sistem pengelolaan pengaduan pelayanan publik nasional. Layanan ini menampung semua aspirasi dan pengaduan masyarakat yang terintegrasi secara Nasional dengan laman akses website www.lapor.go.id.

Baca Juga: Harga Minyak Termurah Rp22 Ribu untuk Kemasan 1 Liter, Ibu Rumah Tangga Nelangsa Lagi! Cek Juga yang Lainnya di Sini, Ada Sania hingga Bimoli Tapi Harganya Selangit

Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul "BLT Minyak Goreng Rp 300.000 Bakal Cair, Ini Cara Cek Penerimanya"