Katanya Kerja dengan BUMN? Katanya Tak Punya Pekerjaan Tetap? Doddy Sudrajat Tetap Getol Beri Pembelaan dan Ungkap Pekerjaannya 'Satu Kantor'

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Sabtu, 16 April 2022 | 14:28 WIB
Doddy Sudrajat beri pembelaan tentang pekerjaannya setelah disebut tak punya pekerjaan ()

Nakita.id - Perceraian Doddy Sudrajat dan Puput membawa drama baru bagi masyarakat.

Pasalnya, permohonan nafkah yang diajukan Puput senilai Rp10 juta perbulan ditolak oleh majelis hakim.

Hal tersebut disampaikan di dalam YouTube Seleb Oncam News, Senin (4/12/2022).

Menurut kuasa hukum Puput, hakim menolak permintaan kliennya terkait jatah nafkah anak dari Doddy Sudrajat.

Karena adanya penolakan, Puput mau tak mau harus bekerja untuk menafkahi putrinya.

"Kalau terhadap nafkah, benar kita mengajukan, tapi karena tidak ada pekerjaan, maka ditolak," kata kuasa hukum Puput, Abdul Kodir.

"Karena Mbak Puput sendiri yang bekerja, maka Mbak Puput yang menafkahi," jelasnya.

Meski demikian, Puput mengaku lega sudah resmi cerai dari Doddy Sudrajat.

Sebelumnya, Doddy memang kerap disebut nebeng ketenaran Vanessa Angel sebelum sang putri meninggal.

Baca Juga: Sesumbar Akan Biayai Anak Meski Cerai dari Puput, Doddy Sudrajat yang Ketauan Tak Punya Pekerjaan Malah Ungkit Biaya Membesarkan Vanessa Angel 'Jual Rumah untuk Karier'

Banyak yang bertanya apa pekerjaannya sehingga bisa bebas berlalu-lalang di televisi.

Di YouTube Uya Kuya, ia sempat mengatakan apa pekerjaannya yang sebenarnya.

Dalam YouTube Uya Kuya TV yang tayang Sabtu (2/4/2022), Doddy mengatakan dirinya bekerja di perusahaan yang bekerja sama dengan BUMN.

Saat ditanya pekerjaanya, saat itu Doddy menjawab ia bekerjasama dengan BUMN.

"Daddy sebenarnya kerjanya sama salah satu perusahaan swasta yang bekerja sama dengan BUMN," kata Doddy Sudrajat, dilansir dari YouTube Uya Kuya TV pada Sabtu, 2 April 2022.

Menanggapi jawaban Doddy, Uya Kuya kembali melontarkan pertanyaan.

"Oh jadi apakah vendor atau kontraktor?" tanya Uya Kuya.

Dengan lantang, Doddy menjelaskan pekerjaannya yang sebenarnya.

Ayah Vanessa Angel itu menjelaskan bahwa dirinya bekerja sebagai vendor salah satu perusahaan swasta dengan BUMN.

Baca Juga: Mengaku Bekerja dengan BUMN Tapi Permintaan Nafkah Rp10 Juta dari Puput Tak Dikabulkan, Hakim Sebut Doddy Soedrajat Tak Punya Pekerjaan

Namun ia tak menyebut pasti apa perusahaannya.

Dan setelah permohonan nafkah dari Puput ditolak majelis hakim, Doddy seakan memberi pembelaan.

Di hadapan Feni Rose, Doddy membongkar pekerjaannya yang sebenarnya.

"Fitnah atau fakta kalau gugatan nafkah sebesar 10 juta itu nggak dikabulin pengadilan karena emang Pak Doddy itu tidak punya pekerjaan tetap?"

"Selama ini memang mengandalkan uang dari anak-anak saja, fitnah atau fakta?" tanya Feni Rose selaku host.

"Fitnah, fitnah," jawab Doddy seperti dalam program Rumpi yang tayang kembali di YouTube Trans TV Official, Kamis (14/4/2022).

"Ada pekerjaan tetap nggak?" cecar Feni Rose.

"Ada lah, kalau kerjaan tetap sama Puput kan kita satu kantor sama Puput," jawab Doddy.

"Masih, walau udah berpisah tapi satu kantor," sambungnya.

Baca Juga: Pertemuannya Ternyata Bukan Jadi Pertanda Baik, Faisal Justru Beri Respons Negatif Tentang Rencana Doddy Sudrajat Ajak Gala Sky Buber 'Emang Kita Nggak Punya Hati?'