Anak Umur 1 Tahun Belum Bisa Jalan, Spesialis Anak dr. Irfan Dzakir Beri Penjelasan Tentang Tumbuh Kembang Si Kecil Agar Moms Tak Khawatir Berlebihan

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 25 April 2022 | 13:30 WIB
Anak umur 1 tahun belum bisa jalan, berikut penjelasan dari dr. Irfan Dzakir Nugroho (Kolase foto pexels dan dokumen pribadi dr. Irfan Dzakir)

Nakita.id - Moms mungkin dihantui rasa cemas ketika anak umur 1 tahun belum bisa jalan.

Tapi, benarkah kalau anak umur 1 tahun belum bisa jalan menjadi sebuah masalah? 

Jangan khawatir karena dr. Irfan Dzakir Nugroho, Sp.A, M.Biomed yang merupakan dokter spesialis anak di RSUD Moewardi Solo mengatakan bahwa anak umur 1 tahun belum bisa jalan bukanlah sebuah masalah.

Bicara soal tumbuh kembang anak, dr. Irfan Dzakir menjelaskan bahwa perkembangan setiap anak berbeda-beda.

Ia mencontohkan kalau anak yang lahir dengan keterbatasan atau kelainan memiliki proses tumbuh kembang yang berbeda dengan anak-anak lain.

Itu sebabnya, tugas orang tua adalah memastikan anak bisa mencapai potensi tumbuh kembangnya secara optimal.

Tumbuh kembang yang dimaksud bukan hanya mencakup perubahan fisik tapi juga emosi, kepribadian, perilaku, pola pikir, kemampuan komunikasi, dan sosial.

Bila Moms masih khawatir anak umur 1 tahun belum bisa jalan, dr. Irfan Dzakir menyarankan agar para ibu mendatangi tenaga kesehatan profesional.

Ini karena hanya tenaga kesehatan profesional yang bisa melakukan penilaian serta evaluasi terhadap tumbuh kembang si Kecil.

 Baca Juga: Bukan Cuma Belajar Jalan, Sederet Keterampilan Motorik Ini Juga Penting untuk Moms Ajarkan pada Si Kecil

"Tidak menjadi masalah, namun perlu dievaluasi terlebih dahulu apakah ada faktor lain yang menyebabkan anak tersebut belum bisa berjalan seperti faktor nutrisi atau anatomis tubuhnya," terang dr. Irfan Dzakir kepada Nakita.id.

Lulusan Dokter Spesialis Ilmu Kesehatan Anak di Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta ini kembali menjelaskan tentang evaluasi tumbuh kembang anak.