Serba-serbi Imunisasi Saat Hamil, Di Usia Kehamilan ke Berapa Vaksin DPT Boleh Diberikan? Bumil Wajib Tahu Soal Imunisasi yang Satu Ini Demi Keamanan Ibu dan Bayi

By Amallia Putri, Sabtu, 23 April 2022 | 16:16 WIB
Imunisasi saat hamil penting untuk dilakukan ibu hamil demi menghindari difteri, tetanus, dan pertussis (pexels)

Vaksin DPT adalah jenis vaksin yang digunakan untuk melindungi janin dan ibu hamil dari penyakit difteri, tetanus, dan pertusis.

Ketiga penyakit tersebut berasal dari bakteri yang menginfeksi tubuh.

Apabila sudah diberikan vaksin DPT, maka kekebalan tubuh si ibu akan meningkat juga.

Begitupun dengan si Kecil yang ada di kandungan melalui plasenta.

Lalu, di usia kehamilan yang ke berapa vaksin yang satu ini perlu untuk didapatkan?

Di usia kehamilan 27 hingga 36 minggu adalah waktu yang tepat untuk mendapatkan vaksin ini.

Bahkan menurut CDC, pemberian vaksinasi ini perlu didapatkan setiap Moms hamil walaupun di kehamilan sebelumnya sudah dapat.

Baca Juga: Mitos VS Fakta Kehamilan Ibu Hamil Dilarang Bepergian Mudik Jauh, Benarkah?

Seputar penyakit DPT (Difteri, Pertusis, dan Tetanus)

Pada dasarnya, tiga penyakit ini disebabkan karena infeksi bakteri, namun memiliki dampak yang berbeda.

Bakteri yang menyebabkan penyakit difteri menginfeksi bagian membran yang berada di bagian hidung dan mulut.

Apabila tak ditangani dengan baik dan tidak segera mendapatkan vaksin, seseorang yang terjangkit penyakit difter akan berisiko mengalami kerusakan pada ginjal, jantung, dan sistem syaraf.