Pantas Lebaran Tetangga Sebelah Sibuk Keliling Rumah Warga, Ternyata Ini Manfaat yang Akan Dirasakan Jika Suka Melakukan Silaturahmi

By Ruby Rachmadina, Senin, 2 Mei 2022 | 11:30 WIB
Manfaat silaturahmi. (Freepik)

Dilansir Kompas, relasi sosial setiap orang dengan keluarga atau teman kembali dikuatkan jika melakukan silaturahmi.

Orang yang memiliki dukungan sosial, kerap memiliki umur yang lebih panjang.

Dibandingkan dengan orang yang suka menyendiri.

Saat silaturahmi, Moms tentu berbincang sehingga menambah pergaulan dalam berteman yang membuat sistem imun menjadi lebih kuat.

Sistem imun yang kuat bisa mencegah seseorang terserang penyakit.

Terutama pada orangtua dan lansia, silaturahmi bisa mencegah mereka agar tidak gampang terkena penyakit.

Sehingga kondisi kesehatan tubuh dapat lebih terjamin ketika silaturahmi.

Baca Juga: Bisa Awet Sampai Lebaran, Kalau Ingin Kue Kering Tetap Renyah Pastikan Simpan di Toples Dengan Cara Seperti Ini, Dijamin Gak Bakal Mudah Melempem

Berinteraksi dengan orang lain dapat meningkatkan perasaan menjadi lebih bahagia.

Perasaan senang ini bisa mengurangi rasa depresi.

Dengan demikian orang yang suka silaturahmi memiliki kesehatan mental yang lebih baik.

Untuk meningkatkan mood cobalah untuk silaturahmi dan komunikasi dengan orang terdekat.