Ciri-ciri Hamil Anak Kembar dengan Kenaikan Berat Badan Normal, Begini Pola Makan Sehat yang Baik untuk Ibu dan Janin Menurut Ahlinya

By Diah Puspita Ningrum, Senin, 9 Mei 2022 | 10:30 WIB
Kenaikan berat badan ideal ketika mengalami ciri-ciri hamil anak kembar (freepik)

Nakita.id - Ciri-ciri hamil kembar umumnya terasa berbeda dari kehamilan biasa.

Beberapa perubahan fisik akan menjadi tanda bahwa Moms sedang hamil anak kembar.

Tanda kehamilan anak kembar ini bisa muncul di awal-awal bahkan sebelum Moms tahu hamil anak kembar.

Salah satu yang akan Moms alami ketika hamil bayi kembar adalah kenaikan berat badan.

Ketika hamil anak kembar, Moms akan mengalami kenaikan berat badan yang lebih banyak dari kehamilan biasa.

Menjaga kehamilan untuk dua calon buah hati dalam waktu yang bersamaan tentu bukan lah hal yang mudah.

Faktanya, Moms harus menjaga berat badan agar tetap badan ideal ketika hamil anak kembar.

Menjaga berat badan saat hamil anak kembar sangat penting, terutama menjelang persalinan.

Ini karena berat badan ideal dari Moms sangat berpengaruh terhadap berat badan bayi.

Baca Juga: Mengalami Nyeri Perut karena Ciri-ciri Hamil, Apakah Aman Konsumsi Air Seduhan Jahe untuk Meringankan Sakitnya?

Jumlah berat badan ideal selama kehamilan tergantung pada indeks masa tubuh pra kehamilan (BMI).

Untuk mendapatkan berapa BMI Moms, bisa coba dengan cara berat badan dalam kilogram dibagi dengan tinggi badan dalam meter kuadrat.