Banyak Dilakukan Bapak-bapak, Ternyata Ini Bahaya Taruh Kandang Burung di Dalam Rumah yang Bisa Bikin Satu Keluarga Rugi Besar

By Shinta Dwi Ayu, Rabu, 11 Mei 2022 | 20:30 WIB
Bahaya taruh kandang burung di dalam rumah (Nakita.id/Shinta Dwi Ayu)

Nakita.id - Para bapak-bapak wajib tahu, berikut bahaya taruh kandang burung dalam rumah.

Burung adalah salah satu hewan yang banyak disukai orang.

Ada berbagai jenis burung yang memang menyita perhatian, baik itu karena bulu ataupun suaranya yang bagus.

Namun, kebanyakan orang kini memilih untuk memelihara burung hias.

Memelihara burung hias memang terbilang sederhana, karena cukup dengan memiliki kandang berukuran sedang saja, Dads sudah bisa memeliharanya di rumah.

Rata-rata kadang burung hias pun bisa digantungkan sehingga tidak memakan tempat.

Harga burung hias juga beragam, mulai dari ratusan ribu hingga puluhan juta rupiah.

Semua tergantung dari suara, serta jenis burung hias tersebut.

Tak heran bila banyak yang berminat memelihara burung hias.

Baca Juga: Jelang Persalinan, Nathalie Holscer Kepergok Malah Marahi Sule karena Sang Suami Tega Lakukan Hal Ini

Selain untuk hobi, burung hias juga kerap dijadikan sebagai investasi.

Sehingga, bisa dijual kapan pun ketika membutuhkan uang.

Karena dianggap sebagai investasi, banyak sekali bapak-bapak yang begitu sayang dengan burung peliharaannya.

Bahkan, saking sayangnya, ada yang sampai menaruh kandang burungnya di dalam rumah bukan di halaman saja.

Karena, sebagian Dads takut burungnya hilang atau dicuri orang ketika ditaruh di halaman.

Namun, perlu diingat, menaruh burung di dalam rumah bisa datangkan bahaya.

Karena, burung bisa saja mengidap penyakit yang bernama psittacosis.

Burung peliharaan bisa mengidap psittacosis karena terinfeksi bakteri yang disebut Chlamydia psittaci.

Penyakit ini bisa ditularkan dari burung ke manusia.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Pakan Burung, Tak Disangka Biji Tanaman Ini Bisa Mencegah Penyakit Mengerikan Bersarang di Tubuh

Melansir dari Health.ny.gov, gejala dari penyakit ini adalah berupa demam, badan menggigil, diare, dan batuk kering.

Penyakit ini memang tidak begitu bahaya dan bisa disembuhkan secara cepat.

Karena, kini sudah tersedia berbagai antibiotik yang dapat sembuhkan penyakit tersebut.

Namun, meski penyakitnya tidak terlalu bahaya, setidaknya Moms dan Dads tetap harus berhati-hati.

Kalau bisa, taruh saja kandang burung di halaman rumah supaya tidak datangkan penyakit.

Serta, makanan burung tidak akan mengotori rumah bagian dalam.

Akan tetapi, jika Dads tetap kekeuh ingin menaruh burung di dalam rumah, maka pastikan terlebih dahulu hewan tersebut sehat.

Serta, kandangnya pun harus senantiasa dijaga kebersihannya.

Nah, itu dia Dads bahaya taruh kandang burung di dalam rumah. 

Baca Juga: Usai Menangis Hingga Nekat Bersujud di Hadapan Dokter, Kini Terbongkar Fakta Baru Tentang Walikota Risma yang Tidak Diketahui Banyak Orang