6 Makanan untuk Meningkatkan Suplai ASI Termasuk Telur, Catat Sekarang Biar Tidak Lupa

By Shannon Leonette, Kamis, 12 Mei 2022 | 14:27 WIB
Beberapa makanan yang dapat meningkatkan suplai ASI (Nakita.id/Shannon)

Makanan satu ini kaya akan folat, kalium, serat, juga vitamin B, C, E, dan K, sehingga bagus untuk meningkatkan suplai ASI.

Selain itu, alpukat juga kaya akan lemak sehat yang bisa mendukung tumbuh kembang otak bayi.

Moms bisa menyajikannya di atas roti panggang untuk sarapan atau camilan sehat.

2. Ubi

Berikutnya adalah ubi, yang kaya akan vitamin A.

Sebagai informasi, vitamin A sendiri adalah salah satu nutrisi penting untuk perkembangan mata, sistem imun, serta fungsi organ pada bayi.

Selain itu, ubi juga bermanfaat bagi Moms yang sedang menyusui untuk meningkatkan energi dan mencegah rasa lelah.

Baca Juga: Tak Usah Repot Cari Dimana-mana, Makanan Murah Pelancar ASI Ada di Dapur, Apa Ya?

3. Bayam

Makanan untuk meningkatkan suplai ASI berikutnya adalah bayam, Moms.

Pasalnya, sayuran berdaun hijau seperti bayam ini dipercaya dapat meningkatkan suplai ASI.

Bahkan, bisa membantu bayi mengenal rasa sayuran melalui ASI itu sendiri.