Begini Cara Menghemat Tagihan Listrik Agar Pengeluaran Tak Membengkak, Ganti Jadi Listrik Prabayar Menjadi Salah Satunya

By Amallia Putri, Sabtu, 14 Mei 2022 | 18:59 WIB
Ini dia caranya menghemat tagihan listrik di rumah agar pengeluaran tak membengkak (Dok. Nakita)

Nantinya, jika Moms melihat dari meteran tersebut akan tertera jumlah pemakaian daya yang tersisa dalam satuah kWh.

Sehingga, saat Moms tahu seberapa banyak daya yang tersisa, tentu Moms akan lebih mudah untuk mengirit pemakaian listrik.

Tentunya, ini akan lebih mudah bagi Moms untuk menekan pengeluaran perbulannya.

Bagi Moms yang ingin mengganti dengan listrik prabayar, Moms bisa melakukan cara ini:

- Datang ke kantor PLN terdekat dengan membawa dokumen persyaratan yang diperlukan.

- Setelah itu, Moms harus menunggu tim PLN datang ke rumah dan melakukan survei.

- Tim dari PLN akan mengukur jarak tiang listrik dan pemeriksaan teknis lainnya.

Baca Juga: Tagihan Listrik Berkali-kali Lipat Lebih Hemat, Tetangga Sebelah Kasih Tips Supaya Mencabut Peralatan Elektronik Ketimbang Mematikannya Saat Tidak Digunakan

- Membayar proses administrasi dengan datang langsung ke kantor PLN, nanti petugas PLN akan meminta Moms untuk membeli token listrik.

- Menandatangani Surat Perjanjian Jual Beli Tenaga Listrik yang disediakan PLN.

- PLN akan memasang sambungan listrik baru di rumah Anda setelah surat perjanjian ditandatangani.

Melansir dari Kompas, untuk membeli token listrik yang pertama kali, setidaknya Moms siapkan uang Rp 5 ribu.