Ciri-ciri Hamil dengan Stretchmark Bisa Buat Tak Percaya Diri, Orang dengan Kondisi Ini Berpeluang Besar Punya Stretchmark Saat Mengandung

By Kirana Riyantika, Selasa, 17 Mei 2022 | 16:28 WIB
Ini ciri-ciri hamil dengan stretchmark (Nakita.id/Kirana Riyantika)

Nakita.id - Memiliki rencana punya momongan, Moms perlu tahu mengenai ciri-ciri hamil dengan kondisi tertentu.

Salah satunya, yaitu masalah stretchmark.

Stretchmark merupakan suatu kondisi yang tidak diinginkan ibu hamil.

Memiliki bekas garis-garis gelap di perut membuat banyak perempuan merasa tidak percaya diri.

Melansir Parents, penelitian menunjukkan bila 9 dari 10 perempuan mengalami stretchmark selama kehamilan.

Biasanya, stretchmark muncul pada bulan keenam atau ketujuh kehamilan.

Berikut faktor risiko Moms mendapatkan stretchmark saat kehamilan:

Turunan genetik

Genetika memiliki peran dasar di hampir semua jenis kondisi manusia, termasuk kulit.

Baca Juga: Ciri-ciri Hamil dengan Nyeri Punggung Bisa Diatasi Hanya dengan Mandi Pakai Bahan Dapur Ini, Moms Tak Perlu Khawatir

Ciri-ciri hamil dengan stretchmark semakin besar peluangnya didapatkan bila ada turunan alami stretchmark.

Baik itu, ibu, nenek, atau saudara dekat Moms.

Ini bisa berkaitan dengan kondisi kulit alami yang kurang elastin, sehingga kulit mudah robek.

Ibu hamil dalam usia muda

Kulit masih muda ibarat karet gelang yang masih baru, sehingga masih kencang.

Bila karet diregangkan terlalu jauh, maka besar kemungkinan untuk robek.

Begitu istilah untuk ibu hamil di usia muda.

Dokter kulit di New Haven Connecticut yang bernama Mona Gohara mengungkapkan bila kulit di usia dewasa sudah berkurang kekencangannya.

Sehingga, saat hamil tidak meregang terlalu banyak.

Baca Juga: Begini Ciri-ciri Hamil yang Perlu Diketahui Sebelum Terlambat Haid, Moms Sedang Mengalaminya?

Ciri-ciri hamil dengan stretchmark semakin tinggi peluangnya bila Moms alami kenaikan berat badan drastis

Stretchmark bisa terjadi ketika kulit tidak bisa mengikuti seberapa cepat tubuh berkembang.

Jadi, salah satu hal untuk mencegah stretchmark yang bisa Moms lakukan adalah dengan menjaga pertambahan berat badan secara bertahap.

Disarankan Moms alami kenaikan berat badan 25 hingga 35 pon dari sebelum hamil.

Bila lebih dari itu, maka besar kemungkinan Moms alami stretchmark.

Stretchmark didapat ketika di masa puber

Perubahan hormon bisa berkontribusi pada peningkatan kerapuhan kulit, sehingga membuat kulit rentan dengan sobekan.

Bila seseorang alami stretchmark di masa puber, maka berpeluang besar alami stretchmark saat kehamilan.

Untuk melihat kembali ciri-ciri hamil dengan stretchmark, cek halaman 2. (*)

Baca Juga: Ciri-ciri Hamil yang Mungkin Muncul Setelah Berhubungan, Moms Kenali Perubahan Tubuh Seperti Ini