Pengobatan Rumahan Mengatasi Batuk Pilek saat Hamil, Ketahui Juga Cara Pencegahannya

By Poetri Hanzani, Kamis, 26 Mei 2022 | 09:00 WIB
Mencegah pilek atau batuk selama kehamilan dan juga pengobatannya (Naura / Nakita.id)

Nakita.id - Saat hamil, sistem kekebalan tubuh kemungkinan besar akan mengalami perubahan.

Sebagai akibat dari perubahan ini, ibu hamil mungkin rentan terkena pilek atau batuk selama kehamilan.

Meski umum dialami pada ibu hamil, namun penting untuk menghindari tertular pilek atau batuk selama kehamilan dan juga pengobatannya.

Istirahat yang Cukup

Melansir americanpregnancy, Tidur siang, tidur malam yang nyenyak dan berkualitas, serta bersantai menjadi cara yang bagus untuk memberikan waktu istirahat yang sangat dibutuhkan tubuh.

Minum Banyak Cairan

Minum air, jus, atau kaldu untuk menambah cairan yang diperlukan kembali ke tubuh.

Makan dengan Baik

Jika Moms tidak bisa makan makanan yang lebih besar saat hamil, cobalah makan porsi kecil namun sering.

Baca Juga: Minum Berbagai Macam Jenis Obat Gak Ada yang Mempan, Tahunya Cuma Pakai Bahan Alami Ini Batuk Berdahak Bisa Sembuh Total

Tempatkan Pelembab Udara

Tempatkan pelembab udara di kamar, pertahankan kepala tetap di atas bantal saat beristirahat, atau gunakan strip hidung.

Meredakan Sakit Tenggorokan

Menghisap es batu, minum teh hangat, atau berkumur dengan air garam hangat bisa membantu meredakan sakit tenggorokan.

Mencegah Batuk atau Pilek Selama Kehamilan

Agar terhindar dari pilek atau batuk, langkah terpenting yang harus dilakukan adalah menjaga pola hidup sehat.

Pastikan makan makanan bergizi, cukup tidur, dan berolahraga secara teratur.

Selain itu, penting bagi Moms untuk mengonsumsi vitamin prenatal, serta probiotik.

Jangan lupa juga untuk mencuci tangan secara teratur.

Baca Juga: Sering Batuk-batuk di Pagi Hari? Kalau Gejalanya Tak Kunjung Sembuh, Waspadai Sejumlah Kondisi Ini Bisa jadi Penyebabnya