Daftar Vitamin Ibu Hamil dari Bidan yang Bisa Bumil Didapatkan Sejak Trimester Pertama Kehamilan

By Amallia Putri, Selasa, 31 Mei 2022 | 15:45 WIB
Ini dia sederet vitamin untuk ibu hamil dari bidan, penting untuk kesehatan Moms dan perkembangan janin (Dok. Nakita )

Nakita.id - Yuk, Moms kenali apa saja sih vitamin ibu hamil dari bidan yang wajib dikonsumsi.

Sudahkah bumil cek kehamilan bulan ini? Tentunya, cek kehamilan amat penting untuk dilakukan secara berkala.

Cek kehamilan sebanyak 8 kali sepanjang kurun waktu 9 bulan adalah yang paling ideal. Namun, jika cek kehamilan dirasa memerlukan lebih dari 8 kali juga tak masalah. 

Selain cek kehamilan dengan dokter kandungan di rumah sakit, Moms juga bisa konsultasi kehamilan dengan bidan terdekat.

Perlu diketahui, sebagai tenaga kesehatan yang wajib untuk memberikan penanganan pada ibu hamil, bidan juga berhak memberikan sejumlah vitamin untuk ibu hamil.

Karena membutuhkan banyak asupan nutrisi selama masa kehamilan, bumil wajib mendapatkan suplemen vitamin.

Kira-kira, apa saja, ya, jenis vitamin untuk ibu hamil yang diberikan dari bidan? Lalu, kapan bumil bisa mengonsumsinya?

Tim Nakita.id menghubungi Bidan Wulan Mardikaningtyas, A.Md., Keb, dan bertanya mengenai konsumsi vitamin untuk ibu hamil.

Menurut Bidan Wulan, ada beberapa vitamin yang diberikan oleh bidan untuk bumil. Fungsi dan waktu pemberiannya pun berbeda-beda.

 Baca Juga: Demam saat Hamil yang Perlu Diwaspadai, Segera Cek ke Dokter Bila Alami Kondisi Seperti Ini

1. Asam folat

Biasanya, di trimester pertama, bumil akan langsung diberikan suplemen untuk asam folat. Apa kegunaannya?

"Asam folat ini penting untuk diberikan di awal kehamilan untuk perkembangan bayi," jelas Bidan Wulan, saat diwawancarai via daring, Sabtu, 28 Mei 2022.

Konsumsi asam folat ini amat perlu untuk dikonsumsi sampai nanti akhirnya si Kecil lahir.

Ingat, bayi yang tak mendapatkan cukup suplemen asam folat akan cenderung mengalami kecacatan, terutama pada kegagalan penutupan lempeng syaraf.

Melansir dari NHS, sebanyak 400 mikrogram suplemen asam folat perlu dikonsumsi selama masa kehamilan.

2. Vitamin C

Menurut Bidan Wulan, salah satu yang perlu diberikan juga di trimester pertama adalah vitamin C.

Mengapa vitamin C penting untuk ibu hamil? Ternyata, vitamin C membantu kemampuan tubuh untuk penyerapan zat besi.

Baca Juga: Ini Pentingnya Memberi Camilan untuk Pemenuhan Nutrisi Anak Menurut Ahlinya

Melansir dari Baby Centre, vitamin C membantu penyerapan zat besi, terutama yang berasal dari makanan nabati.

Perlu diketahui, zat besi amat diperlukan di masa kehamilan untuk menambah jumlah sel darah merah dalam tubuh.

3. Kalsium

Menurut Bidan Wulan, kalsium merupakan salah satu suplemen utama yang wajib diberikan pada ibu hamil di trimester pertama.

Bidan Wulan Mardikaningtyas, A.Md, Keb, menjelaskan soal vitamin ibu hamil dari bidan

Ada berbagai macam manfaat yang berikan oleh kalsium, baik untuk ibu hamil serta si Kecil yang ada di dalam kandungan.

Untuk ibu hamil, kalsium diperlukan untuk menghindari adanya hipertensi dan preeklamsia.

Sementara itu, untuk bayi yang masih di dalam kandungan, kalsium penting untuk meningkatkan perkembangan tulang dan giginya.

Melansir dari What To Expect, kalsium juga penting untuk perkembangan otot, hati, dan juga sistem syaraf si Kecil.

Baca Juga: Felicya Angelista Mengandung Janin Anak Kedua Padahal Sedang dalam Masa Menyusui, Begini Tips Ibu Hamil yang Masih Menyusui

4. Zat besi

Memasuki trimester kedua, Moms baru diberikan suplemen zat besi oleh bidan. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, zat besi penting untuk membentuk sel darah merah selama masa kehamilan.

Zat besi ini penting untuk mencegah terjadinya anemia atau kekurangan sel darah merah selama masa kehamilan.

Apa sih yang membuat ibu hamil menjadi rentan akan anemia? Bidan Wulan menjelaskan alasannya.

"Ini kan terjadi karena selama masa kehamilan terjadi pengenceran darah. Makanya suplemen zat besi ini diperlukan," jelas Bidan Wulan.

Menurut Bidan Wulan, sebenarnya pemberian zat besi ini bisa saja diberikan di trimester pertama saat Moms pertama kali berkunjung ke bidan.

Tapi, seringkali zat besi ini memiliki risiko membuat Moms merasa mual dan ingin merasa muntah.

Untuk menghindari hal tersebut, bidan bisa saja memberikan zat besi di trimester kedua yang sudah disesuaikan dengan keadaan Moms.

Melansir dari NCBI, suplemen zat besi di masa kehamilan juga amat penting untuk menghindari kekurangan zat besi dan meningkatkan berat badan saat lahir.

Baca Juga: Felicya Angelista Mengandung Janin Anak Kedua Padahal Sedang dalam Masa Menyusui, Begini Tips Ibu Hamil yang Masih Menyusui

Kapan ibu hamil bisa dapat dan mengonsumsi vitamin?

Tidak perlu pergi ke apotek, vitamin untuk ibu hamil diberikan langsung oleh bidan saat pertama kali berkunjung.

"Sesegera mungkin, saat sudah diketahui hamil, (ibu hamil) langsung dikasih vitamin," Bidan Wulan menjelaskan.

Pemberian vitamin tersebut bisa saja bertahap, bisa juga langsung diberikan untuk kurun waktu 30 hari.

Setelahnya, apabila sudah habis, bidan yang menangani Moms akan memberikan suplemen tersebut. 

Sejumlah vitamin untuk ibu hamil dari bidan yang sudah diberikan tadi wajib dikonsumsi sampai hampir menjelang persalinan.

Tak perlu khawatir, Moms, vitamin yang didapatkan di praktik mandiri bidan atau puskesmas ini bisa ditanggung oleh BPJS Kesehatan.

Maka dari itu, sebelum berkunjung dan berkonsultasi dengan bidan, pastikan kartu BPJS Kesehatan milik Moms masih aktif.

Selain suplemen vitamin, pola makan yang baik juga perlu untuk dilakukan saat masa kehamilan.

Baca Juga: 5 Kondisi Ibu Hamil yang Tidak Diperbolehkan untuk Prenatal Gentle Yoga Menurut Ahli, Termasuk Pecah Ketuban, Catat Sekarang