Cara Hilangkan Kerutan di Wajah Tanpa Harus Perawatan, Modalnya Cuma Pakai Daun Kucai

By Shinta Dwi Ayu, Rabu, 1 Juni 2022 | 15:42 WIB
Cara hilangkan keriput di wajah dengan daun kucai (Nakita.id/Shinta Dwi Ayu)

Nakita.id - Jangan langsung pergi ke klinik kecantikan, begini cara hilangkan kerutan di wajah hanya pakai daun kucai.

Memiliki wajah yang awet muda tentu saja menjadi impian banyak orang.

Awet muda yang dimaksud adalah wajah tetap kencang.

Karena, jika wajah tetap kencang, tentu saja penampilan Moms akan selalu enak dipandang.

Moms juga cenderung akan lebih percaya diri apabila memiliki kulit wajah yang kencang.

Sayangnya, untuk memiliki kulit wajah yang selalu kencang, tak semudah yang dibayangkan.

Karena seiring bertambahnya usia, kulit wajah pun akan berubah.

Meskipun Mom rajin melakukan perawatan pun, besar kemungkinan kulit wajah tetap akan kendur dan timbul kerutan.

Selain faktor usia, gaya hidup seperti merokok juga memengaruhi kesehatan kulit wajah.

Baca Juga: Lebih Alami Tanpa Perlu Minum Suplemen Apapun, Makanan Ini Dapat Membantu Meningkatkan Produksi Kolagen untuk Mencegah Kulit Keriput Seiring Bertambahnya Usia 

Kemudian, paparan sinar matahari yang terlalu berlebih juga bisa membuat kulit wajah menjadi cepat tua.

Tak heran bila banyak orang yang usianya masih muda, tapi wajahnya sudah keriput.

Kemunculan garis halus atau keriput di wajah memang kerap dianggap sebagai suatu masalah yang besar.

Meskipun pada dasarnya, nanti setiap orang akan keriput juga.

Tapi, kemunculan keriput di wajah dianggap dapat mengganggu penampilan.

Kebanyakan orang saking ingin memperbaiki penampilannya supaya tak keriput lagi rela mengeluarkan banyak uang untuk pergi ke klinik kecantikan.

Biaya perawatan di klinik kecantikan memang mahal mulai dari ratusan ribu rupiah hingga jutaan.

Padahal, untuk mengatasi kulit keriput, Moms bisa menggunakan bahan alami.

Bahan alami yang bisa digunakan adalah daun kucai.

Baca Juga: Krim Malam di Rumah Bisa Gak Lagi Dipake, Kulit Wajah Sehat Sampai Bebas Keriput Cuma Kunyah Buah Pir, Makin Tua Malah Semakin Pangling

Daun kucai merupakan salah satu jenis sayuran hijau yang kerap digunakan sebagai pelengkap makanan.

Biasanya, daun kucai ditaburi di atas makanan supaya semakin sedap.

Selain berguna untuk membuat makanan lebih sedap, daun kucai juga memiliki manfaat untuk kecantikan kulit wajah.

Melansir sari Stylecraze, kucai adalah sumber beta karoten dan antioksidan yang baik.

Yang mana kedua kandungan tersebut berguna untuk meningkatkan kecerahan dan menjaga kesehatan kulit wajah.

Daun kucai juga dapat membantu mengobati jerawat. Sementara, vitamin C yang ada di daun kucai juga memiliki sifat antioksidan yang menawarkan manfaat anti-penuaan.

Ini dapat membantu mengurangi garis-garis halus dan kerutan.

Untuk menghilangkan garis halus dan kerutan, Moms bisa memanfaatkan daun kucai sebagai masker wajah.

Moms bisa menghaluskan daun kucai, kemudian oleskan pada wajah dan diamkan selama 30 menit. Terakhir, bilas wajah dan keringkan. Mudah bukan Moms? Selamat mencoba, ya.

Baca Juga: Jadi Pelengkap Bubur Ayam, Daun Kucai Rupanya Ampuh Cegah Penuaan dan Tingkatkan Kecerahan Warna Kulit Wajah