Mitos VS Fakta Kehamilan Posisi Tidur Ibu Hamil, Lebih Baik Hadap Kanan Atau Kiri? Berikut Penjelasannya

By Kirana Riyantika, Minggu, 5 Juni 2022 | 13:11 WIB
Ini penjelasan mitos vs fakta kehamilan seputar posisi tidur ibu hamil (Nakita/Naura)

Nakita.id - Sangat banyak mitos vs fakta kehamilan yang beredar di kalangan masyarakat.

Namun, ketika ditelusuri lebih lanjut biasanya anggapan yang dipercaya turun temurun itu belum memiliki bukti secara ilmiah.

Salah satu hal yang banyak dipercaya adalah anggapan bila ibu hamil sebaiknya tidur menghadap kiri.

Benarkah mitos vs fakta yang beredar di kalangan masyarakat mengenai posisi tidur selama kehamilan tersebut?

Melansir Healthline, dokter umumnya merekomendasikan ibu hamil untuk tidur miring.

Terutama bagi ibu hamil yang usia kandungannya memasuki trimester ketiga.

Ini karena seiring bertambahnya usia kehamilan, janin akan semakin membesar.

Sehingga ada kemungkinan lebih besar kompresi aliran darah ke rahim.

Sebuah penelitian di tahun 2019 menunjukkan bahwa tidur telentang bisa menimbulkan risiko.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Benarkah Ibu Hamil Tidak Boleh Minum Kopi? Begini Penjelasannya

Lalu, benarkah mitos vs fakta kehamilan mengenai anjuran ibu hamil menghadap kiri?

Tidur miring menghadap ke kiri disebut sebagai posisi ideal selama kehamilan.

Memposisikan tubuh untuk tidur di sisi kiri tubuh memungkinkan adanya aliran darah optimal dari vena cava inferior.

Vena besar ini berjalan sejajar dengan tulang belakang di sisi kanan.

Serta membawa darah ke jantung yang kemudian akan sampai ke bayi.

Tidur di sisi kiri tubuh juga mengurangi tekanan pada organ hati dan ginjal.

Ini berarti lebih banyak ruang supaya organ berfungsi dengan baik.

Organ hati dan ginjal yang berfungsi dengan baik bisa mengurangi masalah pembengkakan pada ibu hamil.

Biasanya pembengkakan pada tubuh ibu hamil terjadi pada tangan, pergelangan kaki, dan kaki.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan Tidak Boleh Berhubungan Intim Selama Kehamilan, Ternyata Seperti Ini Tips Agar Tetap Aman

Jadi, mitos vs fakta kehamilan mengenai tidur menghadap kiri selama kehamilan benar adanya ya Moms.

Lalu, bila miring ke kiri adalah posisi ideal, haruskah menghindari tidur menghadap kanan?

Ternyata jawabannya belum tentu, Moms.

Berdasarkan penelitian di tahun 2019, tidur menghadap kiri atau kanan boleh saja asalkan membuat Moms hamil merasa nyaman.

Bagaimana bila ibu hamil tidak terbiasa tidur miring?

Bagi ibu hamil terutama trimester ketiga bisa menggunakan bantal untuk menopang tubuh bagian atas pada sudut 45 derajat.

Moms bisa meninggikan kepala tempat tidur menggunakan buku atau balok.

Moms juga bisa menggunakan bantal kehamilan sebagai penyangga.

Bisa menempelkan bantal di bawah perut dan di belakang punggung supaya tidak terguling.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan yang Bikin Khawatir, Sering Menangis Saat Hamil Bisa Sebabkan Keguguran? Ini Kata Ahli