RPTRA Johar Berseri Ruang Publik Andalan yang Bisa Dinikmati Semua Kalangan, Dorong Masyarakat Sekitar Ciptakan Produk UMKM Berkualitas Unggul

By Ruby Rachmadina, Kamis, 9 Juni 2022 | 18:44 WIB
RPTRA Johar Berseri, Johar Baru, Jakarta Pusat. (Nakita.id/ Ruby)

RPTRA Johar Berseri memiliki banyak program unggulan.

Seperti senam jantung sehat, pelatihan taekondo, belajar mengajar anak-anak atau pelatihan tulis dan menggambar.

Tak hanya itu, RPTRA Johar Berseri mendorong masyarakat sekitar dan para anggota untuk menciptakan produk UMKM.

Pandemi yang mengakibatkan perekonomian masyarakat tidak stabil, membuat RPTRA kian giat menghasilkan produk untuk menambah pendapatan.

"Produk UP2K UMKM ini kita buat dengan label RPTRA Johar Berseri jadi salah satu program yang dicanangkan," tutur Edi.

Produk UMKM yang telah dihasilkan yakni produk minuman dalam kemasan seperti jus buah kedongdong.

Produk UMKM lainnya juga dihasilkan dari daur ulang sampah plastik, sampah plastik kemudian dikelola untuk dijadikan suatu produk atau aksesoris.

Produk daur ulang sampah plastik UMKM dari RPTRA Johar Berseri juga sejalan dengan program dari pemerintah untuk memerangi sampah plastik.

Nantinya produk-produk UMKM ini mulai dipasarkan dan bisa dibeli oleh semua lapisan masyarakat.

Baca Juga: Lingkungan Punya Udara Tidak Bersih? Waspadai Penyakit Mematikan Ini