Telinga Berdengung Sebelah Jangan Disepelekan! Kotoran Telinga yang Menumpuk Bisa Jadi Salah Satu Penyebabnya

By Kintan Nabila, Minggu, 19 Juni 2022 | 19:35 WIB
Penyebab telinga berdengung sebelah kanan bisa jadi karena kotoran telinga menumpuk (Nakita/Kirana)

Nakita.id - Apakah Moms pernah mengalami telinga berdengung?

Misalnya dengungan tersebut terjadi di salah satu telinga saja.

Melansir dari Web MD, dalam dunia medis telinga berdengung disebut juga dengan tinitus.

Gejalanya yakni terdengar suara dengungan dari dalam telinga yang berulang-ulang.

Kondisi ini bisa membuat frustasi dan mengganggu pendengaran kita.

Berikut penyebab telinga berdengung sebelah yang bisa terjadi pada anak-anak sampai orang tua.

1. Infeksi telinga 

Lubang atau saluran telinga kita bisa tertutup oleh kotoran telinga yang menumpuk, atau benda asing.

Bisa juga karena cairan akibat infeksi telinga. Kondisi ini bisa menyebabkan tekanan dalam telinga meningkat dan menyebabkan tinitus. Baca Juga: Begini Caranya Menghilangkan Kotoran Telinga Anak yang Aman, Cek Dulu Telinganya Menggunakan Senter Lalu Bersihkan dengan Cara Seperti Ini

2. Trauma pada kepala atau leher

Trauma pada kepala atau leher bisa menyebabkan rusaknya telinga bagian dalam, saraf telinga, dan bagian otak yang berfungsi mengolah informasi dari telinga.

Kondisi ini bisa terjadi karena benturan, kecelakaan, atau pukulan yang keras.