Efeknya Sama Ampuhnya dengan Obat, Begini Cara Mengatasi Berbagai Sakit pada Kaki Hanya dengan Pengobatan Rumahan, Nyeri Langsung Reda dalam Hitungan Menit

By Syifa Amalia, Selasa, 28 Juni 2022 | 22:00 WIB
Mudah dilakukan ini cara mengatasi sakit pada kaki dengan pengobatan rumahan. (Nakita.id/Naura)

Cara mengatasinya, yakni dengan makan pisang beku atau es krim berbasis buah dan bebas susu.

Kalium yang terdapat dalam pisang dapat mengatasi kelebihan cairan dan mengecilkan pembengkakan.

Caranya, iris 1 pisang dan bekukan selama 2 jam. Setelah itu, blender hingga halus kemudian nikmatilah.

2. Sakit tumit

Untuk orang-orang dengan plantar fasciitis atau nyeri tumit yang disebabkan oleh peradangan ligamen yang membentang dari tumit ke bola kaki, memijat kaki bisa membantu.

Tapi, bukan dengan tangan kosong, melainkan memijat dengan campuran satu sendok teh cabai rawit dan satu sendok makan minyak sayur ke kaki. Efek ini seperti obat NSAID untuk menenangkan rasa sakit.

Capsaicin membingungkan pembawa pesan kimia dalam tubuh, sehingga mereka kurang mampu mengirimkan sinyal rasa sakit.

Baca Juga: Penyebab Telapak Kaki Sakit Bisa karena 6 Kondisi Ini, Cantengan Salah Satunya

3. Bunion

Bunion dapat terjadi akibat terlalu sering memakai sepatu yang sempit. Bila gejalanya tergolong ringan dapat diredakan dengan cara berikut.

Celupkan kaki ke dalam rendaman chamomile yang dingin. Rasa dingin menyempitkan pembuluh darah yang meradang di tonjolan di sisi jempol kaki.

Sekaligus, menurut penelitian Case Western Reserve University, bekerja seperti Advil untuk mengurangi rasa sakit.