Bolehkah Berhubungan Intim saat Hamil Muda? Pahami Dulu Aturannya Supaya Tidak Membahayakan Janin dalam Kandungan

By Kintan Nabila, Minggu, 3 Juli 2022 | 21:45 WIB
Berhubungan intim saat hamil muda boleh saja asal pahami dulu ketentuannya (Dok. Nakita/Naura)

Nakita.id - Para pengantin baru biasanya ragu terkait boleh tidaknya berhubungan intim saat hamil muda.

Pasalnya, tak sedikit diantara mereka yang khawatir bahwa beberapa posisi seks yang dilakukan bisa membahayakan janin.

Nah Moms dan Dads, sebelumnya yuk simak dulu penjelasan seputar berhubungan seks di trimester awal kehamilan.

Melansir dari Parenting Firstcry, berhubungan seks saat hamil muda umumnya aman.

Hal tersebut lantaran, rahim wanita memiliki otot yang kuat untuk mencegah keguguran.

Selain itu selama berhubungan intim, penis biasanya tidak dapat menjangkau rahim sehingga janin dalam kandungan tetap aman.

Kemudian para ibu hamil juga tidak perlu khawatir orgasme akan memicu kontraksi, nyeri, atau persalinan.

Pada dasarnya, kontraksi selama orgasme umumnya sangat ringan.

Namun, ada juga beberapa hal yang perlu diperhatikan saat berhubungan intim supaya tidak membahayakan janin.

Baca Juga: Apakah Bercinta Dapat Meningkatkan Imun? Jangan Kaget Kalau Tahu 10 Manfaat Ini Bisa Didapat Setiap Kali Selesai Berhubungan Intim

Pertama, pastikan Dads tidak menekan area perut ibu hamil ketika berhubungan intim.

Sebab bisa membahayakan janin di dalam kandungan sehingga meningkatkan risiko keguguran.