Penyebab Berat Badan Ibu Turun Drastis Selama Fase Menyusui Dampaknya Bisa Pengaruhi Produksi ASI dan Kesehatan Tubuh

By Kintan Nabila, Senin, 4 Juli 2022 | 16:40 WIB
Berat badan ibu menyusui turun drastis ternyata bisa pengaruhi produksi ASI (Nakita.id/Naura)

Penurunan berat badan tersebut dipengaruhi oleh hormon yang dikeluarkan saat Moms menyusui menyebabkan kontraksi otot di rahim.

Jadi, setiap kali menyusui bayi, rahim akan berkontraksi dan perlahan mengecil sehingga inilah yang menjadi penyebab ibu menyusui kurus.

Tak hanya itu, menyusui juga menghabiskan kalori, dibutuhkan sekitar 500 kalori tambahan per hari untuk memproduksi ASI.

Rata-rata, energi yang digunakan tubuh untuk menyusui akan meningkat sebesar 15-25%.

Moms mendapatkan kalori tersebut dari makanan sehari-hari dan cadangan lemak yang ditimbun dalam tubuh ketika hamil.

Jadi, ketika Moms kehilangan berat badan saat menyusui, artinya Moms kekurangan asupan makanan sehat dan bernutrisi.

Berikut adalah makanan sehat dan bernutrisi yang bisa dikonsumsi oleh ibu menyusui.

Baca Juga: 5 Makanan yang Harus Dihindari Ibu Menyusui karena Bisa Pengaruhi Kualitas ASI! Salah Satunya Sosis dan Nugget

Moms bisa mengonsumsi sekitar 1.500-1.800 kalori, supaya berat badan yang turun tetap dalam jumlah yang ideal.

Angka penurunan berat badan yang ideal setelah melahirkan adalah sekitar 0,5 kilogram per minggu.

Dengan begitu, asupan energi yang dibutuhkan ibu menyusui bisa dikatakan cukup.

Pada 6 bulan pertama menyusui, Moms bisa menambah asupan kalori per hari sebanyak 330 kkal.