Anak Menggigit Kuku Jari, Apa Alasannya? Ketahui Cara Mengatasinya juga Sebelum Berpengaruh ke Masalah Pencernaan Anak

By Amallia Putri, Jumat, 8 Juli 2022 | 18:45 WIB
Anak suka menggigit kuku, salah satunya penyebabnya karena merasa cemas (Dok. Nakita/Adel)

Melansir dari Kid's Health, kuku anak tumbuh sepanjang 2,5 hingga 3 milimeter setiap bulannya.

Salah satu gejala kuku anak kotor adalah munculnya warna hitam atau warna gelap di balik kuku anak.

Biasanya, kuku yang panjang lebih memudahkan kotoran untuk bersembunyi di balik kuku.

Baca Juga: Perkembangan Janin Bulan 3 : Rambut, Kuku Jari Tangan serta Kakinya Sudah Mulai Tumbuh

3. Tetap buat anak sibuk

Moms bisa membuat anak untuk aktif berkegiatan. Misalnya, dengan menggambar atau bermain puzzle.

Bisa juga sekali-kali memberikannya permainan kesukaannya di ponsel ataupun tablet.

Namun, pastikan Moms sesuaikan dengan screentime anak, ya.

Melansir dari Mayo Clinic, anak prasekolah sebaiknya diberikan screentime cukup 1 jam sehari.

Setelah berhasil selama beberapa hari tanpa menggigit kukunya, Moms juga bisa memberikannya hadiah, lo.

Dengan begitu, anak bisa terapresiasi dan termotivasi untuk menghentikan kebiasaan buruknya tersebut.

Itulah tadi beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menghentikan kebiasaan menggigit kuku pada anak.

Selamat mencoba, Moms.

Baca Juga: Suka Menggigit-Gigit Kuku? Berarti Mempunyai Masalah Psikologis