Ingat Ya, Tidak Mudah Jadi Nathalie Holscher! Ini Tantangan Emosional Ibu Sambung dalam Menghadapi Anak Kandung Suami

By Kirana Riyantika, Minggu, 10 Juli 2022 | 12:30 WIB
Tantangan emosional bagi ibu sambung seperti yang dialami Nathalie Holscher, salah satunya muncul rasa takut (Instagram@ferdinan_sule)

Nakita.id - Rumah tangga Sule kini berada di ujung kehancuran setelah Nathalie Holscher hengkang dari rumah dan melayangkan gugatan cerai.

Banyak pihak yang terkejut dengan keputusan Nathalie Holscher ingin bercerai dengan sang komedian kondang.

Padahal, selama ini hubungan Nathalie Holscher dengan Sule dikenal harmonis.

Bahkan, Nathalie Holscher juga dekat dengan keempat anak Sule dengan mendiang Lina.

Kisruh rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule mulai terendus publik sejak Putri Delina mengungkapkan curahan hatinya perihal ibu sambung di kanal YouTube MAIA ALELDUL TV beberapa waktu lalu.

Sejak saat itu, hubungan Nathalie dan Putri yang selama ini dikenal sangat dekat menjadi merenggang.

Publik banyak yang bersimpati dengan Nathalie lantaran diketahui menjadi ibu sambung bukanlah hal yang mudah.

Dalam beberapa kasus, banyak ibu sambung yang mengalami masalah emosional dalam mengasuh anak bawaan suami yang sudah canggung.

Setiap situasi keluarga memang berbeda-beda, bahkan keluarga yang tampak kokoh dalam sekejap bisa berubah ketika berhadapan dengan dinamika keluarga campuran.

Baca Juga: Cuma Tinggal Tunggu Pengadilan Agama Ketuk Palu Lalu Cerai Toh? Pantas Nathalie Holscher Bolak-balik Nangis di Depan Kamera, Ternyata Begini Sikap Sule Saat Digugat Cerai Ibu Sambung Rizky Febian: 'Capek'

Melansir Medium, berikut sederet tantangan emosional yang kerap dialami ibu sambung:

Rasa takut

Ibu sambung kerap alami ketakutan terhadap penilaian dari orang lain seperti ibu mertua, ibu kandung, anak atau anggota keluarga lain di sekitar.

Ada rasa takut bila dianggap tidak cukup baik melakukan tugas yang ada.

Ibu sambung bertanggung jawab besar merawat dan membesarkan anak-anak yang mungkin masih muda atau remaja yang dulunya diasuh orang lain.

Untuk menghadapinya sangat dibutuhkan dukungan dari pasangan, teman, atau anggota keluarga lain supaya ketakutan ini bisa ditenangkan.

Rasa bersalah

Ibu sambung rentan merasa bersalah karena terperangkap dalam perbandingan bagi keluarga campuran.

Rasa bersalah ini bisa muncul baik ketika ibu sambung tidak dekat maupun terlalu dekat dengan anak.

Baca Juga: Semuanya Minta Maaf ke Putri Delina! Nathalie Holscher Kabur dari Rumah Sule Bukan karena Anak Perempuan Lina Jubaedah, Ketahuan Ini yang Dilakukan Ayah Rizky Febian dan Istri Barunya Pada Rumah Tangga Seumur Jagung: 'Ujiannya Sama Berat' 

Rasa iri

Ibu sambung mungkin merasa iri dengan hubungan sang anak dengan orangtua kandungnya, terutama jika mereka sangat dekat dengan anak bawaan suami.

Selain itu, ibu sambung juga mungkin merasa iri dengan hubungan pasangannya dengan mantan karena mereka berbagi sejarah bersama.

Rasa cemburu ini adalah emosi yang normal dan bisa dihilangkan seiring waktu dengan kepercayaan diri, usaha, serta kesabaran.

Rasa marah

Merasa marah adalah hal biasa, namun banyak yang alami kesulitan dan mudah terprovokasi.

Ibu sambung perlu mengekspresikan rasa marah secara produktif sebelum meledak jadi kemarahan besar.

Di sisi lain, ibu sambung bisa merasa sedih ketika merasa diabaikan dalam pengambilan keputusan. Tidak ada yang lebih buruk daripada merasa seperti orang luar di keluarga sendiri.

Itulah dia Moms penjelasan mengenai tantangan ibu sambung yang kerap diabaikan orang. Sangat penting ibu sambung mendapat dukungan dari banyak pihak serta komunikasi yang baik dengan pasangan.

Baca Juga: Bukan karena Putri Delina? Nathalie Holscher Akhirnya Angkat Bicara Penyebabnya Mengugat Cerai Sule