Begini Cara Supaya Anak Cepat Bicara Menurut Terapis Anak, Kuncinya Harus Perbanyak Komunikasi dan Interaksi Langsung dengan Si Kecil!

By Geralda Talitha, Senin, 25 Juli 2022 | 12:30 WIB
Cara supaya anak cepat bicara, salah satunya memperbanyak komunikasi (Nakita.id/Nita Febriani)

Nakita.id - Bagaimana cara supaya anak cepat bicara?

Cara supaya anak cepat bicara memang banyak dipertanyakan para orangtua saat mengetahui kemampuan berbicara anak tidak sesuai usianya atau Si Kecil mengalami keterlambatan bicara atau biasa disebut speech delay .

Berbagai cara supaya anak cepat bicara biasanya akan dilakukan para orangtua saat mengetahui kondisi ini terjadi pada anak.

Kondisi keterlambatan bicara pada anak ini sebenarnya umum terjadi.

Sebab, setiap anak memilik tumbuh kembang yang berbeda-beda.

Ada anak yang mulai berjalan lebih dulu, namun ada juga anak yang berbicara terlebih dahulu.

Meski demikian, tak dipungkiri peran orangtua dalam mengasah tumbuh kembang anak juga sangat penting.

Sebab, orangtua menjadi sosok pertama dalam kehidupan Si Kecil, yang mengajarkan banyak hal salah satunya cara berbicara.

Lalu, bagaimana ya, cara supaya anak cepat bicara? Apa saja yang bisa dilakukan Moms dan Dads untuk membantu mengoptimalkan kemampuan berbicara Si Kecil?

Baca Juga: Khawatir Si Kecil Jadi Pemalu dan Sulit Bergaul? Begini 5 Cara Kreatif Meningkatkan Kemampuan Berbahasa Anak Selama di Rumah Saja

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, Nakita sudah melakukan wawancara eksklusif dengan Dewi Wulan Agustian A.Md TW, selaku terapis anak dari Pusat Terapi dan Tumbuh Kembang Anak Terapeutik, Jakarta Timur.

Disebutkan Dewi, ada 8 tahapan perkembangan anak yang akan dilewati Si Kecil.

"Di usia 0 hingga 2 bulan, ada yang nama refleksi voktalisasi. Biasanya di tahapan ini bayi mulai menangis," ujar Dewi Wulan Agustina.

Dewi Wulan Agustian A.Md TW, terapis anak dari Pusat Terapi dan Tumbuh Kembang Anak Terapeutik, Jakarta Timur

Sementara, di usia 3 bulan, Si Kecil biasanya sudah mulai mengeluarkan suara, Moms. Lalu, pada usia 3 hingga 6 bulan, Si Kecil biasanya akan mulai bubbling.

Pada usia 9 bulan, anak akan melewati tahapan laling, Dewi Wulan mengingatkan agar Moms bisa waspada akan hal ini.

"Kita bisa tahu adakah gangguan pendengaran pada anak, kalau misalnya ada bunyi, tapi si anak tidak ada respon," tuturnya. 

Si Kecil akan mulai melontarkan kata-kata yang bermakna saat ia menginjak usia antara 12 hingga 18 bulan. 

Kemampuan kosakatanya dalam berbicara juga akan semakin banyak saat Si Kecil sudah menginjak usia 30 hingga 36 bulan.

Sebab, di usia 30 hingga 36 bulan, Si Kecil biasanya sudah bisa mengucapkan kurang lebih 250 kata, Moms.

Baca Juga: #LovingNotLabelling Tips Mengajarkan Kejujuran Pada Anak, Salah Satunya dengan Memberi Penghargaan

Cara supaya anak cepat bicara selanjutnya yang bisa Moms lakukan di rumah adalah dengan  memperbanyak komunikasi serta berinteraksi secara langsung dengan Si Kecil.

"Dari orangtua harus perbanyak interaksi, lalu harus kurangi screen time dan perbanyak untuk main bersama dengan anak," ujar Dewi.

Apabila hal itu rutin dilakukan, ada beberapa manfaat yang bisa Si Kecil rasakan untuk melatih kemampuan berbicaranya.

"Karena dengan bermain, anak juga bisa belajar eye contact, berekspresi. Kemudian, kasih juga anak kesempatan untuk bicara. Misalnya, anaknya sudah punya kosakata, orangtua bisa turutin maunya anak seperti apa," lanjutnya. 

Namun, saat berkomunikasi, usahakan untuk selalu menggunakan bahasa umumnya, jangan gunakan bahasa bayi agar membuat Si Kecil juga bisa memahami perkataan yang Moms ucapkan.

"Saat berbicara dengan anak, orangtua bisa mainkan intonasi dengan cara dilambatkan, bukaan mulut kita sebagai orangtua juga harus banyak. Lalu, kontak terhadap anaknya juga harus jelas, karena nanti anaknya bsia melihat dari artikulasi dan irama kita juga," tukas Dewi lagi. 

Cara supaya anak cepat bicara selanjutnya yang bisa Moms lakukan adalah dengan membawa Si Kecil ke pusat terapi. 

Sebab, dengan melakukan terapi, akan ada pengaruh yang cukup besar pada anak untuk tahapan berbicaranya.

"Sebab, orangtua juga butuh pendampingan dari terapis yang nantinya bisa sharing tentang tips and trik apa saja yang bisa dilakukan untuk membuat anak bisa cepat bicara," pungkasnya. 

Baca Juga: Anak Cepat Bicara Bisa Diberi Stimulus Sejak Bayi, Begini Caranya!