Cara Mengusir Tikus dari Rumah Ternyata Bisa dengan 6 Bahan Alami, Enggak Perlu Rogoh Kocek Lagi Buat Beli Pembasmi Maupun Perangkap

By Shannon Leonette, Selasa, 26 Juli 2022 | 22:00 WIB
Cara mengusir tikus dari rumah ternyata bisa dengan beberapa bahan alami yang ada di rumah (Nakita.id/Shinta)

Atau, Moms bisa meninggalkan siung bawang putih di pintu masuk rumah, agar tikus tidak menyerang rumah dan sekitarnya.

3. Cabai giling kasar

Percaya atau tidak, cara ini merupakan cara yang paling mudah bahkan paling murah untuk mengusir hama, termasuk tikus.

Caranya, cukup sebarkan cabai giling kasar di sepanjang pintu masuk dan sudut rumah lainnya.

Hal ini akan membuat tikus semakin menjauh dan tidak mau memasuki rumah.

Baca Juga: Cara Mengusir Tikus dari Rumah Ini Bisa Banget Dicoba Mulai Besok, Modalnya Cuma Manfaatkan Minyak Alami Ini dan Tikus pun Bakal Lari Terbirit-birit

4. Cengkih

Cengkih juga bisa Moms masukkan ke dalam daftar cara mengusir tikus dari rumah dengan bahan alami, karena tikus tidak suka dengan aromanya.

Moms bisa tempatkan seikat cengkeh atau tetesan minyak cengkeh di kaos kaki bekas atau kain lainnya di dekat lubang tikus.

5. Kentang

Tahukah Moms, kentang, khususnya bubuk kentang instan, ternyata cukup efektif untuk mengusir tikus dari rumah.

Caranya, cukup taburkan bubuk kentang instan di tempat-tempat di rumah yang sering didatangi tikus.

6. Peppermint

Terakhir adalah peppermint, dan tikus sangat tidak suka dengan aroma bahan alami satu ini.

Moms bisa masukkan minyak peppermint ke dalam bola kapas, lalu letakkan di titik masuk dan sudut lain yang sering dilewati atau didiami tikus.

Baca Juga: Langsung Tekapar di Tempat, Begini Cara Membuat Tikus Mati Hanya dengan Cabai Rawit