Obat Sakit Gigi Anak Paling Ampuh Tak Melulu Harus ke Dokter! Cukup Manfaatkan 3 Bahan Rumahan Ini Sakit Gigi dan Gusi yang Menyiksa Seketika Reda

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 27 Juli 2022 | 14:00 WIB
Obat sakit gigi anak paling ampuh, bisa gunakan peppermint, thyme, hingga lidah buaya (Nakita.id/Adel)

Nakita.idObat sakit gigi anak paling ampuh, Moms ternyata bisa memberikan pengobatan rumahan untuk Si Kecil.

Moms sedang mencari-cari obat sakit gigi anak paling ampuh?

Obat sakit gigi anak paling ampuh tak melulu harus ke dokter kok, Moms.

Ya, apabila keluhan Si Kecil masih tergolong ringan, Moms tidak perlu panik dan langsung membawanya ke dokter.

Sebab, ada beberapa obat rumahan yang bisa menyembuhkan sakit gigi anak.

Yaitu, menggunakan bahan-bahan alami.

Mulai dari peppermint, thyme, hingga lidah buaya.

Moms pasti penasaran kan bagaimana cara membuatnya?

Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Baca Juga: 3 Obat Sakit Gigi Anak Paling Ampuh, Ternyata Cukup Berikan Es hingga Bawang Putih Rasa Nyut-nyutan yang Diderita Si Kecil Bisa Langsung Hilang

Melansir dari Dentistry on Dusk, berikut ini beberapa obat sakit gigi anak paling ampuh dari bahan alami.

Teh celup peppermint

Peppermint adalah pereda nyeri terlezat untuk anak-anak. Dengan menggunakan kantong teh peppermint, nantinya rasa sakit pada gigi akan hilang sekaligus mengendurkan gusi sensitif.

Yang perlu Moms lakukan adalah memasukkan kantong teh peppermint yang baru digunakan ke dalam freezer selama beberapa menit. Kemudian, letakkan di antara pipi dan gusi anak untuk meredakan sakit giginya.

Jika tidak memiliki teh celup, Moms juga bisa mencampurkan beberapa tetes minyak esensial peppermint dengan minyak cengkeh, oleskan ke bola kapas, dan letakkan di area yang teriritasi.

Obat kumur thyme

Thyme memiliki sifat antibakteri dan antioksidan yang dapat membantu meredakan sakit gigi pada anak-anak.

Cara menggunakannya cukup oleskan beberapa tetes minyak esensial thyme dan air ke bola kapas dan oleskan ke daerah yang terkena.

Moms juga bisa merebus satu cangkir air dan memasukkan daun thyme ke dalamnya untuk membuat campuran. Dinginkan, lalu biarkan Si Kecil menggunakannya sebagai obat kumur.

Baca Juga: Konsultasi Masalah Gigi dan Mulut jadi Lebih Mudah! Manfaatkan Layanan Teledentistry Gratis dengan Dokter Gigi Profesional, Begini Caranya

Pijat dengan gel lidah buaya

Lidah buaya atau aloe vera memiliki sifat antibakteri alami dan dapat membantu menghancurkan bakteri mulut penyebab kerusakan gigi.

Untuk meredakan sakit gigi, oleskan gel lidah buaya ke area yang sakit dan pijat dengan lembut.

Apabila sakit gigi telah hilang dengan cara-cara tersebut, Moms sebaiknya melakukan hal ini pada Si Kecil untuk mencegah munculnya sakit gigi lagi.

- Bantu anak mengembangkan kebiasaan kebersihan mulut yang baik, seperti menyikat gigi dua kali sehari dan flossing setiap hari, untuk menghindari penumpukan plak.

- Batasi konsumsi gula dan minta anak berkumur dengan air atau obat kumur setelah makan sesuatu yang tinggi gula atau pati.

- Bawa anak ke dokter gigi setiap enam bulan karena akan membantu memantau kesehatan mulut dan mengidentifikasi potensi masalah.

- Dorong anak untuk makan camilan sehat, seperti apel dan pisang, daripada makanan lengket yang lebih cenderung menyebabkan pembusukan.

Nah, itu dia Moms beberapa obat sakit gigi anak paling ampuh. Selamat mencoba!

Baca Juga: 4 Cara Mencegah Sakit Gigi saat Hamil, Coba Rutin Terapkan Mulai Sekarang