Cara Menulis Daftar Pustaka dan Kutipan Tidak Langsung, Jawaban Lengkap Latihan Halaman 19 dan 20 Kurikulum Merdeka Bahasa Indonesia Kelas X SMA

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 5 Agustus 2022 | 12:14 WIB
Cara menulis daftar pustaka menjadi salah satu materi dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas X SMA (Nakita.id)

Nakita.idCara menulis daftar pustaka dan kutipan tidak langsung merupakan salah dua pembahasan dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia SMA Kelas X Kurikulum Merdeka.

Salah satu soal cara menulis daftar pustaka dan kutipan tidak langsung yang ada dalam Kurikulum Merdeka adalah mengubah kutipan tidak langsung dan menuliskan sumber kutipannya sesuai dengan aturan.

Soal penulisan daftar pustaka dan kutipan tidak langsung ini dapat ditemui pada latihan halaman 19 dan 20 buku Bahasa Indonesia Kelas X SMA Kurikulum Merdeka.

Sekilas mengenai kutipan tidak langsung, adalah penggunaan pendapat orang penulis atau tokoh berupa intisari atau ikhtisar dari pendapat tersebut.

Namun, sebelum kutipan tidak langsung, kita harus memahami terlebih dahulu informasi yang akan dikutip.

Setelah itu, baru tulis inti dari informasi tersebut dengan menggunakan bahasa sendiri.

Dengan kata lain, siswa dapat mengubah struktur kalimatnya menjadi kalimat pasif atau sebaliknya.

Kemudian, semua sumber kutipan harus dicantumkan pada daftar pustaka untuk menghindari plagiarisme atau pengambilan karya orang lain tanpa izin.

Adapun penulisan daftar pustaka yang tepat adalah dengan mencantumkan nama penulis, tahun terbit, judul buku, kota penerbit, dan nama penerbit secara berurutan.

Baca Juga: Membulatkan Hasil Pengukuran Sesuai Aturan Angka Penting, Jawaban Lengkap Aktivitas 1.5 Kurikulum Merdeka IPA Kelas X SMA

Agar lebih mudah memahaminya, yuk kita bahas soal cara menulis daftar pustaka dan kutipan tidak langsung pada Latihan Kurikulum Merdeka Informasi 1 dan Informasi 2 halaman 19 dan 20!

Informasi 1