Resep MPASI Tim Padat Udang untuk Anak Usia 10-12 Bulan, Si Kecil Bisa Mengenal Makanan Bertekstur dengan Cita Rasa yang Lezat

By Ruby Rachmadina, Senin, 8 Agustus 2022 | 12:15 WIB
Tim padat udang merupakan salah satu resep MPASI untuk anak usia 10-12 bulan (Dok. Tabloid Nakita)

Nakita.id – Memikirkan makanan pendamping ASI (MPASI) setiap hari memang membingungkan ya, Moms.

Apalagi, jika Si Kecil sudah memasuki usia sepuluh bulan.

Di usia ini, mereka sudah bisa diberikan makanan yang bertekstur.

Seiring bertambahnya usia, MPASI yang dipilih memiliki tekstur yang semakin kasar.

Si Kecil sudah bisa mengonsumsi menu lengkap, sehingga Moms bisa menyediakan nasi, lauk pauk, dan juga sayuran.

Apalagi, anak usia 10 bulan ke atas sudah sangat gemar mencoba makan-makanan baru yang kaya rasa.

Jadi, Moms bisa mengkreasikan berbagai macam menu untuk MPASI-nya.

Tetapi, dalam pemberian MPASI ini, juga harus mengandung nutrisi yang mendukung tumbuh kembang anak.

Untuk resep MPASI anak usia 10-12 bulan, Moms bisa membuat tim padat udang yang penuh gizi, seperti energi 146kal, protein 9,2 g, lemak 4,1 g, dan karbohidrat 16,7 g.

Baca Juga: Resep MPASI Bubur Labu Kuning, Cara Membuatnya Gampang Banget karena Hanya Perlu Siapkan 4 Bahan Ini Saja!

Saat Si Kecil berusia 10 bulan, Moms sudah bisa mengenalkan nasi. Olah nasi menjadi nasi tim yang memiliki tekstur lembut sehingga aman dikonsumsi oleh anak.

Dalam pembuatan nasi tim, Moms bisa menambahkan udang di dalamnya. Udang mengandung banyak nutrisi seperti protein, mineral, dan juga seng yang melimpah, sehingga baik bagi kekebalan tubuh.

Mengonsumsi sekitar 350 gram udang per minggunya dapat membantu Si Kecil menyerap makanan dan nutrisinya jadi lebih baik.

Belum lagi, kandungan zat besi dan vitamin B12 yang menunjang produksi sel darah merah serta kalsium dan fosfor yang membantu pembentukan tulang dan pipi.

Tetapi, untuk mendapatkan manfaat itu semua, Moms perlu memilih udang segar yang berbau khas dan tidak anyir.

Hindari memilih udang yang berbau busuk untuk resep MPASI anak usia 10-12 bulan. Pilih udang yang benar-benar segar dan teksturnya masih padat dan tidak lembek.

Untuk membuat resep MPASI tim padat udang, bahan-bahan yang harus disiapkan adalah:

- 100 g kentang yang telah dikupas dan diiris kecil

- 50 g tahu

Baca Juga: Resep MPASI Tim Ikan Patin untuk Bayi 8 Bulan ke Atas! Enak dan Bikin Anak Ketagihan

- 625 ml kaldu sayur

- 1 butir telur

- 50 g udang kupas yang dicincang halus

- 25 g daun kangkung yang muda, iris halus

- 25 g wortel, parut kasar

- 2 sdm santan matang

Cara membuat:

1. Rebus kentang dan tahu dalam kaldu sayur sambil terus diaduk hingga menjadi bubur, kemudian angkat. Masukkan udang dan sisa bahan semua, aduk rata, dan taruh pada wadah tahan panas.

2. Moms bisa mengukusnya hingga matang. Sajikan MPASI tim padat udang selagi hangat, Moms juga bisa menyimpannya dalam lemari es jika akan diberikan kepada bayi dikemudian waktu. Apabila ingin dipanaskan, rendam wadah berisi tim dalam air panas.

Baca Juga: Resep MPASI Tim Saring Ikan Telur untuk Bayi Supaya Lahap Makannya, Punya Sumber Nutrisi dari Ikan Salmon Hingga Kacang Hijau