Peringati Hari Kucing Sedunia, Begini Cara Kenali Tanda-tanda Penyakit pada Kucing dan Penyebabnya Agar Tidak Terlambat Penanganan

By Syifa Amalia, Senin, 8 Agustus 2022 | 15:32 WIB
Ikut berpartisipasi dalam Hari Kucing Sedunia, begini cara kenali kucing yang terkena penyakit dan penyebabnya. (Nakita.id/Syifa)

Nakita.id – Setiap tahunnya, Hari Kucing Sedunia diperingati pada tanggal 8 Agustus.

Mulanya peringatan Hari Kucing Sedunia diperingati sejak tahun 2002 oleh The International Fund for Animal Welfare.

Tujuan dibuatnya Hari Kucing Sedunia ini untuk menghargai dan menghormati kucing.

Kucing memang menjadi teman yang sangat akrab bagi manusia.

Tidak terbatas dari tua muda, baik laki-laki maupun perempuan semuanya bahkan menyukai hewan yang menggemaskan ini.

Hari Kucing Internasional memiliki banyak arti penting bagi pecinta kucing.

Tidak semua kucing cukup beruntung untuk tinggal di rumah mewah, tidur di sofa empuk, dan mendapatkan makanan enak.

Ada banyak kucing liar yang tidak diperlakukan dengan baik.

Dengan demikian, pada Hari Kucing sedunia ini bisa menjadi momentum bagi orang-orang yang ingin melindungi dan memberikan kenyamanan bagi makhluk-makhluk ini.

Baca Juga: Hari Kucing Sedunia atau International Cat Day Diperingati Setiap 8 Agustus! Begini Cara Merayakannya dengan Kegiatan Positif untuk Kucing

Meski tingkahnya lucu, tidak menutup kemungkinan kucing merupakan hewan yang aman dari berbagai virus.

Dilansir dari Just Cats Clinic, diketahui bahwa setidaknya terdapat lima penyakit zoonosis kucing diantaranya toksoplasmosis, cacing tambang dan cacing gelang, kurap, penyakit cakar kucing, dan rabies.