Beragam Gejala Cacingan pada Anak, Simak Juga Penyebab dan Cara Mengobatinya!

By Kirana Riyantika, Senin, 15 Agustus 2022 | 13:28 WIB
Gejala cacingan pada anak perlu orangtua ketahui, salah satunya penurunan nafsu makan (Nakita/Nita Febriani)

Nakita.id - Para orangtua perlu tahu mengenai gejala cacingan pada anak.

Mengetahui gejala cacingan pada anak sedari dini bisa membantu orangtua segera mengambil langkah untuk mengatasi cacingan.

Sebaiknya orangtua mencegah anak supaya tidak terinfeksi cacing dan waspada bila anak menunjukkan gejala cacingan.

Berdasarkan Kemenkes RI tahun 2006, hasil survey yang dilakukan subdit diare pada 2002 dan 2003 pada 40 desa di 10 provinsi menunjukkan prevalensi infeksi cacing sekitar 2,2 hingga 96,3 persen.

Usia anak yang paling banyak terinfeksi cacing pada tubuhnya yaitu pada usia sekolah, 5 sampai 14 tahun.

Cacing bisa menginfeksi tubuh anak melalui berbagai cara.

Bisa melalui makanan atau minuman yang sudah tercemar telur cacing, bahkan melalui media tanah.

Biasanya, anak-anak yang sudah mulai bermain di tanah atau kerap tidak mengenakan alas kaki ketika berjalan di atas tanah rentan terkena cacingan.

Tim Nakita telah mewawancarai dr. Frieda Handayani Kawanto, Sp.A(K) selaku Dokter Spesialis Anak Konsultan Gastroenterologi dan Hepatologi di RS Pondok Indah - Bintaro Jaya mengenai gejala cacingan pada anak.

Dokter Frieda mengungkapkan bahwa gejala cacingan yang muncul bisa tergantung dari jenis cacing yang menginfeksi anak.

"Tanda infeksi cacingan bersifat khusus sesuai jenis cacing penyebabnya," jelas dr. Frieda.

Baca Juga: Ciri-ciri Anak Cacingan Ternyata Kerap Tidak Disadari Salah Satunya Anak Tampak Lesu, Begini Cara Mencegah Infeksi Cacing Menurut Ahlinya