Moms dan Dads Wajib Tahu Caranya Mencegah Anak Kecanduan HP, Salah Satunya dengan Menggali Bakat Anak

By Amallia Putri, Senin, 15 Agustus 2022 | 14:55 WIB
Pastikan Moms dan Dads lakukan sederet hal ini untuk mencegah si Kecil mengalami kecanduan main HP (Dok. Nakita/Adel)

Moms bisa melakukannya sambil melakukan quality time dengan anak, lo.

Misalnya, bermain bersama anak, berekreasi ke tempat-tempat yang menyenangkan, atau malah berlibur bersama.

"Atau bisa dengan menjalankan pekerjaan rumah bersama," lanjut Finandita.

2. Komunikasi

Sudahkah Moms dan Dads menjalin komunikasi yang baik dan sehat bersama anak?

Menurut Finandita, hal ini penting untuk mencegah anak kecanduan main HP.

Rr. Finandita Utari, M. Psi, Psikolog, CTC., CGA, psikolog pendidikan anak, remaja, dan keluarga, menjelaskan soal ciri anak kecanduan main gadget

"Banyak bertanya pada anak. (Misalnya) apa yang dia lakukan di hari itu? Apa saja aktivitasnya? Apa yang dia rasakan?" jelas psikolog pendidikan anak, remaja, dan keluarga yang juga pendiri dari Primadita Consulting ini.

Apa manfaat dari komunikasi yang baik dengan anak, Moms?

Tak hanya mempererat hubungan antar orang tua dan anak, tapi juga menggali perasaannya.

Finandita mengatakan, pendekatan untuk anak laki-laki dan perempuan sedikit berbeda.

Dari pengamatannya, anak laki-laki cenderung lebih senang untuk ditanyai langsung dan to the point.

Baca Juga: Cegah Si Kecil Kecanduan Handphone, Rachel Vennya Terapkan Cara Ini