Alfamart Tegas Ambil Tindakan Hukum, Sebut Pengendara Mobil Mercy Tak Hanya Curi Cokelat Saja

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Senin, 15 Agustus 2022 | 15:32 WIB
Karyawan Alfamart yang diancam UU ITE banjir dukungan (Kolase tangkap layar instagram)

Nakita.id - Kasus karyawan Alfamart yang saat ini sedang jadi sorotan memang masih bergulir.

Pasalnya setelah berhasil memergoki pelanggan yang mencuri cokelat, karyawan Alfamart tersebut justru ditekan dan diancam untuk dilaporkan atas dasar UU ITE.

Hal ini tentu membuat warganet geram.

Sebelumnya diceritakan bahwa karyawan Alfamart memergoki salah satu pembeli atau pelanggan mencuri cokelat.

Pelanggan yang mencuri cokelat tersebut menaiki mobil Mercy dan melenggang bebas setelah melancarkan aksinya.

Sayang, pelanggan tersebut dicegat oleh beberapa karyawan Alfamart.

Pelanggan tersebut diminta menunjukkan cokelat hasil curiannya yang tidak dibayar.

Aksi pelanggan tersebut akhirnya diviralkan di berbagai media sosial.

Bukannya meminta maaf, pelanggan tersebut lantas kembali datang ke Alfamart tempatnya mencuri dengan membawa pengacara.

Ia justru menekan dan mengancam karyawan Alfamart tersebut dengan ancaman UU ITE.

Hal ini semakin membuat warganet geram.

Baca Juga: Viral Karyawan Alfamart Diduga Alami Intimidasi Usai Pergoki Tindak Pencurian, Begini Tanggapan Resmi Pihak Manajemen yang Bakal Tempuh Jalur Hukum