Pengganti Kegiatan Utama di Posyandu, Ada Apa Saja, Ya? Salah Satunya Ada Program PAUD untuk Balita

By Amallia Putri, Sabtu, 27 Agustus 2022 | 13:15 WIB
Kegiatan di posyandu terdiri dari kegiatan utama dan pilihan (Nakita.id/Kirana)

Nakita.id - Apa saja sih kegiatan yang ada di posyandu? Yuk, simak yang berikut ini.

Seperti yang kita ketahui, datang ke posyandu amat penting untuk pemantauan kesehatan ibu dan anak, ya, Moms.

Sebab, dari situlah kader posyandu bisa membantu untuk memantau perkembangan Si Kecil dan Moms yang sedang hamil.

Ada berbagai macam kegiatan di posyandu yang terdiri dari kegiatan utama dan pilihan.

Menurut Buku Saku Posyandu yang diterbitkan oleh Kementerian Kesehatan, kegiatan utama posyandu di antaranya adalah:

1. Kesehatan ibu dan anak

2. Keluarga berencana

3. Imunisasi

4. Gizi

5. Pencegahan diare

Sementara itu, apabila dirasa kegiatan utama tersebut sudah berjalan dengan baik, nantinya boleh untuk menambahkan sederet kegiatan tambahan atau pilihan.

Baca Juga: Kegiatan Pencegahan Stunting di Puskesmas Apa Saja? Ini Penjelasannya