Mothercare x BEABA Luncurkan Buku Digital Panduan dan Menu Kreasi MPASI Nusantara Demi Dukung Tumbuh Kembang Optimal Si Kecil, Berikut Link Aksesnya

By Shannon Leonette, Kamis, 15 September 2022 | 11:00 WIB
Sebagai bentuk dukungan agar tumbuh kembang anak berjalan optimal, Mothercare x BEABA luncurkan buku digital panduan dan menu kreasi MPASI Nusantara. (Nakita.id/Shannon)

Tak hanya itu, adanya buku digital panduan dan menu kreasi MPASI Nusantara ini juga merupakakan langkah awal yang baik bagi orangtua Indonesia.

Mulai dari mengenalkan MPASI yang mudah serta mengenalkan cita rasa asli menu Indonesia kepada sang buah hati.

"Panduan MPASI ini merupakan bentuk support kami kepada tumbuh kembang anak, serta membantu orangtua mendapatkan kemudahan setiap harinya saat akan menyajikan makanan kepada Si Kecil," ucap Vasu.

Ditambah, sekarang ini, pembuatan MPASI juga menjadi lebih mudah setelah menggunakan produk BEABA Babycook Neo.

Produk ini merupakan satu-satunya produk pembuat MPASI dengan mangkuk kaca dan keranjang uap stainless steel.

Produk BEABA Babycook Neo ini dirancang secara cerdas dengan 4 pengaturan.

Diantaranya adalah memasak kukus, memblender, memanaskan ulang, atau mencairkan es.

Selain itu, produk pembuat MPASI ini juga memiliki waduk yang mudah diakses, serta pengoperasian dengan satu tangan yang unik.

Juga, fitur campuran unik untuk mengontrol konsistensi dan sistem memasak uap yang dipatenkan.

Produk BEABA Babycook Neo ini aman digunakan karena bebas BPA, Timbal dan Phthalate.

Akhir kata, Vasu berharap agar Mothercare dapat terus memberikan yang terbaik, termasuk mendampingi anak-anak Indonesia hingga mencapai pertumbuhan optimal.

Baca Juga: Panduan Pemberian MPASI untuk Setiap Usia Bayi Menurut Dokter Gizi Anak, Tolong Dicatat Baik-baik Supaya Ingat Moms!