Isi Kotak P3K untuk Si Kecil Yuk Moms, Ini Obat Bayi yang Wajib Ada di Kotak Obat di Rumah

By Syifa Amalia, Jumat, 23 September 2022 | 21:15 WIB
Ini dia sederet obat bayi yang wajib ada di kotak obat di rumah untuk mengatasi segala situasi. (Nakita.id/Karmita)

Biasanya dipakai untuk membersihkan gunting kuku, pinset, atau termometer supaya tetap bersih sebelum maupun sesuadah digunakan.

5. Plester, perban, dan cairan antiseptik

Di usia anak yang sudah mulai aktif bergerak, tampaknya obat berikutnya ini harus ada di kotak obat.

Saat mereka sedang berada di masa belajar berjalan, merangkak, tidak menutup kemungkinan anak akan jatuh.

Biasanya mereka akan mengalami luka ringan di kaki maupun tangannya.

Untuk itu, penting untuk menyediakan perlengkapakan untuk menangani luka tersebut.

Luka harus segera dibersihkan dari kuman supaya tidak terjadi infeksi dengan cairan antiseptik.

Kemudian, menutupnya dengan perban supaya tetap aman.

6. Krim antihistamin

Selain luka di atas, kulit bayi yang masih sangat sensitif rentan untuk terkena alergi dan iritasi lain.

Misalnya, terkena gigitan serangga maupun semut yang meninggalkan reaksi gatal atau ruam.

Untuk itu, perlu juga mengantisipasi dengan menyediakan krim antihistamin untuk menangani permasalahan tersebut.

Nah, bagaimana Moms apakah sudah memiliki obat-obatan tersebut di rumah? Segera dilengkapi dan berkonsultasi ke dokter sebelum memberikan obat-obatan apapun untuk bayi.

Baca Juga: Pilihan Obat Salep Mata Bayi Belekan yang Aman Digunakan Sejak Baru Lahir