Resep MPASI 6 Bulan, Bubur Kedelai Sederhana dan Mudah Dibuat di Rumah

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 24 September 2022 | 17:58 WIB
Resep MPASI 6 bulan bubur kedelai sangat mudah dibuat (Tangkap layar YouTube.com/Sajian Sedap)

Nakita.id – Bingung harus membuat apa untuk MPASI Si Kecil? Berikut ini resep MPASI 6 bulan bubur kedelai.

Saat membuat resep MPASI 6 bulan, Moms tentu tidak boleh sembarangan.

Pasalnya, resep MPASI 6 bulan menjadi makanan pembuka untuk Si Kecil yang tengah memulai mengonsumsi makanan selain ASI.

Untuk bayi yang berusia 6 bulan, Moms sebaiknya memulai dengan memberi bubur.

Moms bisa membuatnya dengan menggunakan satu bahan.

Salah satunya adalah kedelai.

Bukan tanpa alasan kedelai bagus untuk bayi 6 bulan.

Sebab, melansir dari Legit, protein kedelai bisa dicerna lebih baik daripada protein hewani.

Kedelai mengandung hampir semua jenis asam amino dan berbagai vitamin.

Seperti vitamin B untuk keadaan normal kulit, rambut, kuku, dan fungsi sistem saraf, serta vitamin E dan C yang dibutuhkan untuk melindungi tubuh dari infeksi.

Karena hal itu, tak heran bila dokter anak sering meresepkan susu kedelai pada tahun pertama kehidupan anak.

Baca Juga: Resep MPASI 6 Bulan, Bubur Ikan Tuna Tinggi Protein dan Mudah Dicerna Bayi

Namun, selain berupa susu, Moms juga dapat mengolah kedelai menjadi bubur.

Bagaimana caranya?

Berikut ini penjelasannya.

Resep MPASI 6 Bulan Bubur Kedelai

Bahan-bahan:

- 100 gr kacang kedelai, rendam semalam

- 200 ml air matang

- 1 sdt bubuk susu formula

Cara membuat:

1. Rebus kacang kedelai sampai empuk, biarkan dingin terlebih dahulu.

2. Satukan kedelai rebus dengan air matang.

3. Proses dengan blender sampai halus.

Baca Juga: Kreasi resep MPASI 6 bulan, Bubur Beras Daging Cincang Anti GTM dan Dijamin Rasanya Lezat

4. Tambahkan susu formula, aduk rata.

5. Panaskan bubur dengan api kecil.

6. Aduk sampai matang dan angkat

7. Jika sudah tercampur rata, bubur siap disajikan untuk 2 porsi.

Adapun nilai gizi per porsinya dari bubur kedelai ini adalah sebagai berikut:

Energi 219,1 kkal

Protein 18,8 gr

Lemak 10,5 gr

Karbohidrat 16,4 gr

Nah, itulah dia Moms resep MPASI 6 bulan bubur kedelai.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep MPASI 6 Bulan, Bubur Ayam Beras Merah Kesukaan Si Kecil dan Mudah Dibuat!