Faktor-faktor Penyebab Munculnya Jerawat di Kulit Kepala dan Gejalanya yang Bisa Terjadi

By Poetri Hanzani, Jumat, 30 September 2022 | 10:27 WIB
Penyebab dan gejala jerawat di kulit kepala. (Nakita/ Alvioni)

Nakita.id - Jerawat bisa muncul di pipi, hidung, dahi hingga kulit kepala.

Sebagian orang mungkin pernah mengalami jerawat di kulit kepala.

Pori-pori yang tersumbat seringkali menimbulkan jerawat di kulit kepala.

Maka, sangat penting menjaga rambut dan kulit kepala tetap bersih.

Melansir Medical News Today, jerawat kulit kepala dapat berkembang ketika folikel rambut tersumbat oleh penumpukan sel kulit mati atau sebum berlebih, sehingga dapat menyebabkan peradangan pada folikel rambut.

Sementara itu, Moms juga harus tahu beberapa organisme yang dapat menyebabkan peradangan termasuk:

- Jamur

- Tungau

- Stafilokokus epidermidis

- Propionibacterium acnes

Nah, berikut ini faktor-faktor yang dapat menyebabkan jerawat di kulit kepala:

Baca Juga: 3 Cara Membuat Masker Tomat untuk Atasi Jerawat Membandel, Wajah Jadi Lebih Glowing Tanpa Perlu Pergi ke Klinik Kecantikan

- Sel kulit mati atau minyak menyumbat folikel

- Penumpukan produk, seperti gel rambut, perawatan tanpa bilas, atau hairspray

- Tidak mencuci rambut secara menyeluruh

- Menunggu terlalu lama setelah berolahraga untuk mencuci rambut

- Berkeringat saat mengenakan penutup kepala, terutama jika menyebabkan gesekan

Lalu, apa saja gejala jerawat pada kulit kepala?

AAD menyatakan, orang dengan jerawat kulit kepala mungkin memperhatikan jika memiliki kondisi berikut:

- Benjolan kecil di sepanjang garis rambut, di dahi, atau di belakang leher

- Komedo putih di kulit kepala atau garis rambut

- Terdapat seperti benjolan atau gundukan yang padat

- Benjolan di kulit kepala yang menyakitkan

Baca Juga: Mengobati Jerawat dengan Es Batu, Apakah Efektif? Cari Tahu Fakta Selengkapnya Cara Melakukan Perawatan Ini dengan Benar