Cara Aman Menghilangkan Garis Hitam di Perut Saat Hamil, Simak Baik-baik Moms!

By Kintan Nabila, Selasa, 4 Oktober 2022 | 08:15 WIB
Cara menghilangkan garis hitam di perut ibu hamil (Nakita.id/Naura)

 

Cara Menghilangkan Garis Hitam di Perut Ibu Hamil

1. Membuat Masker Lemon

Mengutip dari Parents, asam dspat membantu memudarkan hiperpigmentasi.

Untuk menghilangkan garis hitam di perut ibu hamil bisa menggunakan lemon.

Caranya oleskan lemon ke perut secara rutin.

Bisa juga meracil masker buatan sendiri yang dibuat dari air lemon, gula, dan madu.

Campur ketiga bahan tersbeut dengan perbandingan yang sama.

Oleskan campurannya di perut dan biarkan selama 10-15 menit.

Lakukan cara ini sekitar 2-3 kali seminggu.

2. Mengonsumsi Makanan Kaya Asam Folat

Linea nigra memang tidak berbahaya bagi ibu dan janin.

Namun, kemunculannya bisa menganggu penampilan.

Beberapa makanan kaya asam folat bisa membantu menyamarkan garis hitam ini.

Makanan yang kaya asam folat yakni, sayuran berdaun hijau, jeruk, roti gandum, kacang-kacangan, daging sapi, dan produk susu.