Rekomendasi Obat Bayi Terkena Campak dan Cara Mengatasinya, Cek di Sini Moms

By Ruby Rachmadina, Jumat, 7 Oktober 2022 | 17:00 WIB
Rekomendasi obat bayi terkena campak dan cara mengatasinya. (Nakita.id/Adel)

Obat Bayi Terkena Campak

1. Vaksinasi Campak

Moms, penyebab campak pada bayi juga bisa dikarenakan vaksinasi yang tidak sempat dilakukan.

Minimnya asupan vitamin A juga dapat memengaruhi daya tahan tubuh bayi.

Sehingga, virus Rubella dapat dengan mudah menyerang tubuh Si Kecil.

Rekomendasi obat bayi terkena campak bisa dengan pemberian vaksinasi.

Vaksinasi bisa didapatkan di posyandu, puskesmas, atau rumah sakit terdekat.

2. Suplemen Vitamin A

Bayi yang terkena campak disebabkan karena kekurangan vitamin A.

Vitamin A berperan penting untuk tumbuh kembang Si Kecil.

Umumnya, dokter akan langsung memberikan suplemen vitamin A guna meningkatkan sistem imun bayi agar lebih kuat.

Dosis pemberian vitamin A disesuaikan dengan usia.

Sehingga, dosis hanya akan diberikan oleh dokter setelah konsultasi.

Jadi, sebaiknya langsung dikonsultasikan dengan dokter agar mendapatkan penanganan campak pada bayi yang lebih tepat.

Baca Juga: Cara Efektif dan Obat Campak pada Bayi yang Direkomendasikan Bisa Sembuhkan Campak pada Si Kecil