Apa Saja Skrining Kesehatan Anak di Puskesmas? Segera Cek di Sini

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 7 Oktober 2022 | 07:19 WIB
Moms harus tahu beberapa penjelasan mengenai skrining kesehatan anak di puskesmas yang wajib dilakukan saat usia sekolah (Nakita/Kirana)

Di dalam puskesmas terdapat dokter, dokter gigi, bidan, perawat, petugas laboratorium, tenaga gizi, tenaga kefarmasian dan lainnya.

Kemudian, pengertian skrining kesehatan untuk anak adalah salah satu bentuk dari pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk mendeteksi dini siswa yang memiliki masalah kesehatan agar segera mendapatkan penanganan sedini mungkin serta tersedianya data atau informasi untuk menilai perkembangan kesehatan peserta didik.

Lalu apa saja skrining kesehatan anak yang harus lolos?

1. Pemeriksaan Keadaan Umum

Penilaian keadaan umum peserta didik untuk menilai keadaan fisik secara umum.

2. Pengukuran Tekanan darah dan denyut nadi

Pengukuran dilakukan untuk mengetahui tekanan darah, denyut nadi dan mengetahui secara dini kelainan jantung.

3. Penilaian status gizi

Untuk mengetahui adanya kelainan Kurang Energi Proteni, Vitamin A, Anemia gizi besi dan Yodium ( GAKY).

4. Pemeriksaan gigi dan mulut

Untuk mengetahui keadaan kesehatan gigi dan mulut peserta didik dan menentukan prioritas sasaran.

Baca Juga: Cara Menggunakan Ambulans Gratis di Puskesmas, Ini Prosedur yang Harus Ditaati Pasien