Tips untuk Para Ayah Berperan Sama Merawat Si Kecil Sakit, Semudah Itu Kalau Sudah Paham Kondisinya

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 10 Oktober 2022 | 13:43 WIB
Ayah harus bisa berperan sama ketika merawat anak sakit (Nakita.id/Naura)

1. Jika Anak Muntah

Jika muntah anak berasal dari infeksi virus biasa, Dads bisa sering memberi sedikit cairan agar anak tak dehidrasi.

Larutan elektrolit rehidrasi oral biasanya merupakan pilihan terbaik.

Dads dapat memberi anak 1 hingga 3 sendok teh cairan setiap 5 hingga 10 menit.

Dads dapat meningkatkan jumlah yang diberikan, misalnya, naikkan menjadi 1 hingga 3 sendok makan.

2. Batuk dan Pilek

Gejala ini biasa terjadi pada anak-anak dengan infeksi saluran pernapasan bagian atas, seperti flu.

Jika pilek dan batuk mengganggu, biasanya Dads bisa memberi anak obat flu dan batuk untuk membantu meredakan gejalanya.

Saat memilih obat flu, pilih salah satu yang menutupi gejala yang dia alami, dan hindari obat multi gejala kecuali jika anak memiliki semua gejala yang diobati obat tersebut.

3. Demam

Sebagian besar orangtua tahu cara mengobati demam anak dengan asetaminofen atau ibuprofen, tetapi orangtua tetap takut jika anak mereka demam tinggi.

Baca Juga: Ayah Berperan Sama Menjaga Kesehatan Emosional Anak dengan Mengajarkan Nilai Agama dan Memiliki Hobi