4 Cara Mencegah Pneumonia pada Anak, Termasuk Mendapatkan Vaksin PCV

By Shannon Leonette, Senin, 10 Oktober 2022 | 17:13 WIB
Jangan sampai Moms melewatkan beberapa cara mencegah pneumonia pada anak di sini. (Nakita.id/Naura)

Pemberian secara bertahap adalah saat anak berusia 2 bulan, 4 bulan, dan 6 bulan.

Adapun vaksin tambahan diberikan ketika anak mencapai usia 12-15 bulan.

Kabar baiknya adalah, vaksin PCV diberikan secara gratis oleh Kementerian Kesehatan untuk anak-anak di Indonesia melalui fasilitas-fasilitas pelayanan kesehatan.

3. Mencuci Tangan dengan Sabun

Cara mencegah pneumonia pada anak ini sangat mudah dilakukan.

Bahkan, memiliki dampak yang besar untuk kesehatan Si Kecil mendatang.

Selain mencegah anak dari risiko pneumonia, kebiasaan mencuci tangan sejak dini juga dapat membuatnya terhindar dari jutaan bakteri dan virus penyebab diare hingga Covid-19.

4. Menghindari Polusi

Moms harus tahu, polusi udara baik di dalam ataupun luar ruangan justru dapat mempengaruhi kesehatan pernapasan anak, sehingga bisa meningkatkan risiko pneumonia.

Hal terpenting yang harus Moms waspadai adalah, jangan sampai Si Kecil terpapar asap rokok.

Sebab, asap rokok sendiri justru dapat membahayakan saluran pernapasannya.

Tak hanya itu, Si Kecil yang tinggal bersama dengan perokok, meski tidak merokok di dekatnya, juga dapat memiliki angka kesakitan yang lebih tinggi dibandingkan dengan yang tinggal bersama dengan non perokok di rumah.

Itulah 4 cara mencegah pneumonia pada anak yang bisa Moms coba. Semoga membantu!

Baca Juga: Kapan Waktu yang Tepat Memberikan Vaksin PCV untuk Anak? Berikut Penjelasan Dokter